Kompetisi U-19 Liga 1 2017

Tundukkan Borneo FC, Bali United Raih Gelar Peringkat III

Selasa, 07 November 2017 – 20:32 WIB
Liga 1 U-19. Foto: istimewa

jpnn.com, JAKARTA - Laga perebutan tempat ketiga Kompetisi U-19 Liga 1 2017 di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Selasa (7/11) petang menjadi milik Bali United.

Tim berjuluk Serdadu Tridatu Muda itu menundukkan Borneo FC dengan skor 2-0 (0-0).

BACA JUGA: Bali United Bakal Lapor Soal Kericuhan ke PT LIB

Permainan Borneo sejatinya tak kalah dengan Bali United. Sepanjang 45 menit babak pertama, kedua tim saling jual beli serangan.

Tim Pesut Etam Muda sejatinya sempat mencetak gol, tapi dianulir oleh wasit karena dianggap sudah dalam posisi offside.

BACA JUGA: Ofisial PSM Dituding Menyerang Dua Pemain Bali United

Tak ada gol yang tercipta dan laga babak pertama berakhir 0-0.

Pada babak kedua, Borneo semakin dominan dan terus memberikan tekanan. Hasilnya, pada menit ke-50 Bali United melakukan pelanggaran di dalam kotak penalti. Gelandang Borneo, Habibi, yang mengeksekusi tendangan 12 pas gagal

BACA JUGA: Bertemu Persipura di Final, Begini Kata Pelatih Persib

Kondisi itu membuat pemain Bali United bangkit dan akhirnya mampu membalikkan keadaan dengan gol dari Kadek Agung pada menit ke-70. Berawal dari kemelut di depan gawang, dia sukses menyontek bola dan membuat Bali United unggul 1-0.

Borneo yang tertinggal berusaha membalas dan melakukan serangan secara sporadis. Tapi, pertahanan rapi dari Bali United, membuat pemain Borneo kesulitan.

Akhirnya, saat pemain lengah, sebuah serangan balik dari Serdadu Tridatu Muda membuat lini belakang Borneo kalang kabut.

Berawal bola yang disapu jatuh ke kaki Aji Kusuma. Dia melakukan solo run dan mengecoh pemain Borneo sebelum akhirnya menceploskan bola melewati kiper Borneo pada menit ke-88. Skor 2-0 bertahan sampai laga usai dan Bali United menjadi juara ketiga. (dkk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Soal Insiden dengan Lilipaly, Comvalius Akui Ada Emosi


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler