Tunggu Sentuhan Gelandang Lokal

Kamis, 07 Februari 2013 – 06:58 WIB
Persegres. Foto: Farid Fandi/Jawa Pos
GRESIK - Persegres Gresik mengalami krisis lini tengah dengan kepastian absennya dua motor serangannya, Gustavo Chena dan Shohei Matsunaga.

Namun, itu bukan berarti lini tengah Persegres bakal timpang. Persegres masih memiliki deretan gelandang lokal yang bisa masuk di starting line up dalam laga kontra Mitra Kukar, besok (8/2).

Dari 9 gelandang yang dimiliki klub berjuluk Laskar Joko Samudro itu, sampai dengan laga kelima kemarin masih tujuh pemain yang mendapat kesempatan turun di lapangan. Baik sebagai pemain inti ataupun pemain pengganti. Di dalamnya ada nama Chena dan Matsunaga.

Nah, dengan absennya Chena dan Matsunaga ini, maka gelandang lokal yang bertipikal menyerang seperti Siswanto, April Hadi, Agus Indra Kurniawan, Indra Setiawan ataupun Mulham Arufin bisa jadi solusinya.

"Dan kami akan memaksimalkan pemain-pemain yang ada saat ini untuk mengisi posisi Matsunaga dan Chena itu," ujar pelatih Persegres Suharno kepada Jawa Pos, kemarin (6/2).

Suharno mengaku dirinya sudah menyiapkan beberapa opsi untuk mengisi lowongnya posisi yang ditinggalkan Matsunaga dan Chena. Baik dengan empat gelandang ataupun tiga gelandang. Hanya, dia menyebut lini tengah Mitra Kukar memiliki deretan pemain berlevel timnas.

Pemain-pemain itu di antaranya adalah Zulham Zamrun, Hendra Ridwan, Arif Suyono, dan Ahmad Bustomi. Selain empat pemain lokal, masih ada legiun asing asal Argentina Paulo Daniel Frangipane. "Makanya, ini bisa menjadi kesempatan bagi mereka untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya," ungkap pelatih kelahiran Klaten itu.

Lebih lanjut, bukan hanya pemain-pemain yang diplot di posisi tengah, mantan pelatih Arema ISL musim lalu itu juga sudah melakukan sedikit eksperimen.

David Faristian dan Kacung Khoirul Munib bisa sedikit ditarik ke depan, sedangkan Indra Setiawan dan Riski Novriansyah juga bisa ditarik mundur ke tengah. "Semua kemungkinan itu akan melihat kondisi tim besok (hari ini, Red)," imbuh Suharno.

Sementara itu, Agus Indra yang di laga sebelumnya sempat mencetak gol bagi Persegres siap menunjukkan aksinya kembali. Hanya, untuk bisa kembali menyumbangkan gol atau tidak, pemain asli Gresik itu memilih merendah. "Yang penting saya bisa memberikan kemampuan terbaik bagi tim," jelas Agus. (ren)
 

Gelandang Persegres dan Penampilannya :
18-Shohei Matsunaga
    Tipikal : Serang
    Main (menit) : 5 (450)
    Gol : 2
10-Gustavo Chena
    Tipikal : Serang
     Main (menit) : 4 (360)
     Gol : 0
83-Ahmad Sembiring Usman
    Tipikal : Bertahan
    Main (menit) : 4 (360)
    Gol : 0
88-Siswanto
    Tipikal : Serang
    Main (menit) : 5 (264)
    Gol : 0
8-Mahadirga Lasut
    Tipikal : Bertahan
    Main (menit) : 3 (213)
    Gol : 0
33-April Hadi
    Tipikal : Serang
    Main (menit) : 3 (171)
    Gol : 0
11-Agus Indra Kurniawan
    Tipikal : Serang
    Main (menit) : 2 (108)
    Gol : 1
32-Indra Setiawan
    Tipikal : Serang
    Main (menit) : 3 (40)
    Gol : 0

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dirundung Cidera, Eko Yuli Targetkan Emas di SEA Games 2013

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler