jpnn.com, JAKARTA - Tupperware kembali menghadirkan produk terbaru untuk menemani keluarga Indonesia saat Ramadan dan menyambut lebaran idulfitri.
Adapun produk terbaru Tupperware adalah One Touch Fresh Rectangular, Supersonic Chopper Tall, dan Cookware Blackseries.
BACA JUGA: Formasi Tenaga Teknis PPPK 2024 Banyak Banget, yang Penting Ikut Tes, Pasti Lulus
Commercial Director Tupperware Indonesia Dony Johansyah Habibie mengatakan dengan menggunakan produk One Touch Fresh Rectangular, bahan makanan tersimpan rapi dalam berbagai ukuran.
Selain menjaga segarnya makanan di kulkas, One Touch Fresh Rectangular juga cantik untuk sajian di meja dan praktis dijadikan wadah hantaran.
BACA JUGA: Ratusan Guru PTT jadi PPPK, yang Belum ASN Tenang Saja, Peluang Masih Menganga
"Produk terbaru ini bisa diandalkan untuk penyimpanan dan penyajian makanan sekaligus bisa dijadikan wadah hantaran yang cantik. memperindah suasana kumpul bersama di momen Ramadan dan Lebaran, " terang Dony kepada media, Sabtu (30/3).
Koleksi One Touch Fresh Rectangular ini lahir dengan inovasi terbaru yaitu produk modularnya Tupperware dengan model seal terbaru. Sekali tekan dengan 2 ibu jari, satu sentuhan untuk jaminan kesegaran dan kerenyahan dengan seal ketat udara.
BACA JUGA: Guru PPPK Pengin Pindah ke IKN, BKN Merespons BeginiÂ
"Produk ini multifungsi, bisa dipakai di setiap waktu, dipakai kapan pun di semua tempat (kitchen-fridgecanister)," ucapnya.
Selain hemat ruang penyimpanan base-nya bisa ditumpuk begitupun seal karena saling terkait, produk ini hadir dengan beberapa ukuran yaitu 4.4L, 2.85L dan 1.3L sehingga memberikan keleluasaan, di mana pun dan kapan pun dibutuhkan.
Untuk produk Supersonic Chopper Tall, lanjutnya merupakan produk pencacah cepat tanpa listrik berkapasitas 730ml yang dilengkapi dengan 3 mata pisau stainless steel. Produk ini sangat cocok bagi mereka yang menginginkan kecepatan dan ringkas dalam mempersiapkan berbagai makanan favorit.
"Super praktis dan 5x lebih cepat dari chef berpengalaman!, " ujar Dony.
Dia menambahkan Supersonic Chopper Tall tidak hanya bisa digunakan untuk aneka bumbu, tetapi juga kreasi berbagai smoothies sehat dan segar. Selain itu, paddle-nya juga bisa digunakan untuk mengaduk berbagai adonan cake, muffin serta berbagai makanan favorit masyarakat Indonesia.
Nah, produk terbaru lainnya adalah Cookware Blackseries. Menggunakan teknologi Hard Anodized Aluminium dan Coating Eterna, Black Series akan menjadi teman sempurna bagi masyarakat modern yang menginginkan pengalaman memasak lebih baik dan praktis, karena cookware terbaru dari Tupperware ini memiliki kemampuan antilengket, bebas PFOA (zat penyebab kanker) sehingga pengguna bisa memasak makanan apa pun tanpa minyak.
Marketing Director Tupperware Indonesia Frangky Angelo mengungkapkan keunggulan lain dari Blackseries ini adalah bisa digunakan pada semua jenis kompor baik listrik, gas, ceramic maupun induksi.
"Komitmen pada mempromosikan gaya hidup sehat serta peduli lingkungan hidup merupakan bagian dari DNA Tupperware sejak lama," ucapnya.
Mereka percaya bahwa 3 produk terbaru Tupperware bisa menemani momen masyarakat Indonesia merasakan kebaikan sepanjang hari, terlebih di momen Ramadan hingga hari kemenangan nanti. (esy/jpnn)
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Mesyia Muhammad