Turnamen Sunrise of Java Cup Bisa Pindah ke Bali

Rabu, 01 Juli 2015 – 12:56 WIB

jpnn.com - BANYUWANGI - Ajang Sunrise of Java Cup yang sedianya kick off pada Selasa (30/6), dipastikan gagal digelar. Melihat tim-tim yang sudah berada di Banyuwangi, membuat Bali United Pusam FC merasa sayang jika akhirnya gagal.

CEO Bali United Pusam Yabes Tanuri berencana menggeser venue pertandingan ke Pulau Dewata. Dia menilai, di Bali akan lebih mudah dan relatif tak masalah menjalani pertandingan.

BACA JUGA: Djohar Arifin Mundur dari Dewan Kehormatan PSSI

"CEO Bali United, Yabes Tanuri tawarkan Sunrise of Java Cup dipindahkan ke Stadion Dipta," tulis laman Bali United, Selasa (30/6).

Rencananya, turnamen akan digelar di Pulau Dewata sepuluh hari atau sepekan sebelum lebaran. "Kami akan berkoordinasi kembali bagaimana terkait rencana ini," lanjut laman itu. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Ibunya Bilang, Ramos Tak Ingin Meninggalkan Madrid

BACA JUGA: Luar Biasa, Sebut Nama Messi 3 Kali, Nyawa Pemuda Ini Pun Selamat

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kasihan, di Madrid Masih Menggantung, Arsenal dan PSG Sudah Berpaling


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler