Tutup Peluang Non Kader Gantikan Anas

Jumat, 01 Maret 2013 – 19:08 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Marzuki Alie menerangkan, calon ketua umum Partai Demokrat berasal dari kader berlambang segitiga mercy tersebut.

"Saya yakin tidak akan ada non kader, karena Demokrat dibangun sebagai partai kader. Tidak mungkin serta merta orang luar masuk," ujar Marzuki di DPR, Jakarta, Jumat (1/3).

Namun demikian Marzuki membantah bahwa Demokrat menolak calon ketua umum yang berasal dari luar partai. Menurutnya hal itu berhubungan dengan etika saja. "Saya yakin Pak Susilo Bambang Yudhoyono tahu," ucapnya.

Pria kelahiran Palembang tersebut enggan membeberkan siapa calon pengganti Anas. Pasalnya saat ini mereka fokus untuk meningkatkan soliditas partai untuk menghadapi tahun 2014. "Pada saatnya nanti dipilih ketua partai yang mumpuni dan mampu berkompetisi pada pemilu," pungkasnya.

Sebelumnya, Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia Ray Rangkuti meyakini bahwa Ketua Majelis Tinggi Parta Demokrat, Susilo Bambang Yudhoyono mulai bergerilya untuk memastikan calon yang akan diusungnya diterima menjadi warga Partai Demokrat.

Sehingga pada saat dilakukan Kongres Luar Biasa (KLB), pemilihan akan lebih bersifat prosedural dibandingkan kontestasi.

"Dugaan saya ada tiga nama yang mungkin akan disodorkan yakni Syarief Hasan, Jero Wacik dan Amir Syamsuddin," ucap Ray, Jumat (1/3).

Adapun pertimbangannya karena mereka semua figur orang tua. Selain itu mereka juga pernah mengkritik Anas dan yang paling utama mereka tak akan jauh-jauh dari kendali SBY. (gil/jpnn)


BACA ARTIKEL LAINNYA... KPU Sebut Data DP4 Masih Amburadul

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler