UEFA Nations League: Portugal akan Kalahkan Swiss Lalu Ketemu Inggris di Final

Rabu, 05 Juni 2019 – 17:56 WIB
Bernardo Silva. Foto: EPA

jpnn.com, PORTO - Winger Portugal Bernardo Silva pengin mengakhiri musim ini dengan penuh kenangan, yakni membawa negaranya menjadi juara UEFA Nations League edisi perdana.

Pemain berusia 24 tahun yang bersinar bersama Manchester City itu optimistis Portugal tidak akan mengecewakan penggemarnya saat final four digelar di kandang sendiri.

BACA JUGA: Jangan Lupa! Kamis Dini Hari Nanti, Semifinal UEFA Nations League Portugal Vs Swiss

Ya, Portugal dipercaya menjadi host final four atau play-off (semifinal dan final) Liga Bangsa-Bangsa Eropa mulai Kamis (6/6) hingga Senin (10/6) dini hari WIB.

(Baca Juga: Belanda, Swiss, Portugal dan Inggris ke Semifinal, Kok Bisa?)

BACA JUGA: Belanda Vs Inggris: Kane Berpacu dengan Waktu

"Musim yang luar biasa di level klub telah memberi saya kepercayaan diri saat dipanggil masuk ke tim nasional," katanya seperti dikutip dari The Guardian.

Jelang menghadapi Swiss dalam semifinal di Porto, Kamis (6/6) dini hari WIB, Silva berambisi membawa Portugal ke final dan kemudian mengangkat trofi.

BACA JUGA: Raheem Sterling Berpeluang Besar Naik Pangkat

"Fernando Santos (pelatih Portugal) telah memimpin tim ini menuju kemenangan dan kami memiliki pertandingan yang sangat sulit di depan kami melawan Swiss. Namun, kami di sini untuk menang dan ke final," tutur Silva.

Pemain yang direkrut City dari Monaco pada 2017 itu optimistis menang melawan Swiss dan akan menghadapi pemenang duel Belanda versus Inggris.

"Pertama kami harus fokus pada pertandingan melawan Swiss. Setelah itu, saya sangat berharap bermain melawan beberapa rekan satu tim saya di City (Inggris). Saya kenal mereka dengan baik, berbagi begitu banyak momen indah," pungkasnya.

Sementara salah seorang bintang Swiss Granit Xhaka berharap untuk membuat sejarah dengan menjadi juara ajang ini.

Xhaka juga mencari pelampiasan setelah bersama Arsenal gagal memenangi Liga Europa, kalah 1-4 dari Chelsea di final.

(Baca lagi dong: Jangan Lupa! Kamis Dini Hari Nanti, Semifinal UEFA Nations League Portugal Vs Swiss)

"Mengecewakan karena kalah di final. Kami ingin memenangi gelar itu dan naik ke Liga Champions. Itu tidak berhasil. Namun, sejak tiba di Portugal, saya kembali fokus, mencari kemenangan," katanya. (adk/jpnn)

Final Four / Play-off UEFA Nations League
Kamis, 6/6 01.45 WIB: Semifinal 1 Portugal Vs Swiss (Estadio do Dragao, Porto)
Jumat, 7/6 01.45 WIB: Semifinal 2 Belanda Vs Inggris (Estadio Alfonso Henriques, Guimares)
Minggu, 9/6 20.00 WIB: Perebutan tempat ketiga (Estadio Alfonso Henriques, Guimares)
Senin, 10/6 01.45 WIB: Final (Estadio do Dragao, Porto)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Manchester City vs Tottenham Hotpsur: Bukan Sekadar Balas Dendam


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler