Uji Lapangan Molor, Persib Pilih Latihan Tertutup

Jumat, 10 Maret 2017 – 18:34 WIB
Vladimir Vujovic mendapat arahan dari Djadjang Nurdjaman dalam sesi latihan Persib di Stadion Pakansari Jumat (10/3) sore. ?Foto: Amjad/JPNN

jpnn.com, BOGOR - Sesi latihan uji lapangan tim Persib Bandung di stadion Pakansari, Bogor, pada Jumat (10/3) sore tidak dilakukan sesuai jadwal alias sedikit molor.

Dari jadwal pukul 16.00 WIB, Persib baru uji lapangan pada pukul 16.25 WIB. Menurut pelatih Djadjang Nurdjaman, tim sengaja berangkat agak telat karena cuaca hujan.

BACA JUGA: Djadjang Berharap Dukungan Bobotoh Tak Berkurang

"Hujan deras, sedikit reda baru kami berangkat. Untuk menjaga kondisi pemain," katanya, saat ditemui di Stadion Pakansari, singkat.

Dalam sesi latihan ini, Persib memberi waktu 15 menit untuk awak media mengambil gambar pemain pemanasan. Setelah itu, ofisial mensterilkan media dari kawasan stadion.

BACA JUGA: Pelatih Persib Ngaku Punya Catatan Bagus di Pakansari

Menurut media officer PSSI M Irvan, pelatih Persib Djadjang Nurdjaman memang meminta kepada panitia untuk latihan tertutup.

"Djadjangnya yang minta ke kami, closing hanya 10-15 menit boleh ambil gambar," tandasnya. (dkk/jpnn)

BACA JUGA: Tak Diterima Persib, 2 Pemain Asing Ini Bilang Begini

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Sang Legenda Persib tak Salahkan Kim Jeffrey


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler