Ulama dan Tokoh Bangsa Diminta Ikut Jaga Keharmonisan Masyarakat

Kamis, 24 Februari 2022 – 21:13 WIB
Eggi Sudjana. Foto: Ken Girsang/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Aktivis Eggi Sudjana mengimbau kepada seluruh ulama dan masyarakat agar saling menjaga keharmonisan di tengah masyarakat. 

Hal itu disampaikan Eggi di acara dialog kebangsaan bertema Peran Generasi Muda dan Ulama Dalam Merawat Kebhinekaan yang digelar Forum Indonesia Muda Cerdas (FIMC) di Jakarta Pusat, Kamis (24/2). 

Dia juga menyebutkan tidak ada lagi aksi saling lapor yang dinilai dapat mengganggu kehidupan berbangsa dan bernegara di Indonesia. 

Eggi juga mengakui belakangan ini tidak sedikit ulama yang melaporkan tokoh bangsa begitu pun sebaliknya. 

"Kalau ulama saling melapor dan dilaporkan lantas siapa yang akan melanjutkan cita-cita bangsa ini ke depan dan siapa yang akan menjadi panutan," tutur kata Eggi.

Dia juga mengingatkan aksi saling lapor tersebut jangan dijadikan sentimen oleh kelompok tertentu yang memiliki kepentingan. 

"Islam tidak mengajarkan bunuh diri dan terorisme, yang ada memberi kasih pada sesama, seperti membantu saudara yang sedang susah," katanya. 

Di sisi lain, tokoh agama KH Taufik Damas juga menegaskan Islam tidak mengajarkan terorisme dan merusak kehidupan. 

Menurutnya, ulama dan tokoh bangsa terinspirasi dari Piagam Madinah di mana salah satu hukum tertulisnya menghormati satu sama lain. 

"Nabi Muhammad tidak pernah mengajarkan untuk membuat Negara Islam, tetapi negara yang punya nilai-nilai keIslaman," ujarnya. 

Hal senada juga disampaikan Pakar Hukum dari Universitas Al Azhar Suparji Ahmad. 

Menurutnya, masyarakat harus tetap menjaga toleransi dan juga berkeadilan Pancasila. 

"Dalam berbagai afiliasi cenderung terhadap agama, yang penting tidak terjadi politisasi agama," ucap Suparni Ahmad.(mcr8/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:

BACA JUGA: Pastikan Keharmonisan Internal, Sahabat Ganjar Gelar Konsolidasi di Jambi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Peringatan Untuk Rekan Yudi, Lebih Baik Menyerah, Polisi Sudah Bergerak


Redaktur : Rasyid Ridha
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler