Unggah Foto BJ Habibie, Iwan Fals: Selamat Jalan, Pak

Kamis, 12 September 2019 – 07:30 WIB
BJ Habibie di kediamannya pada 1 Mei 2019. Foto M Fathra Nazrul Islam/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Ucapan belasungkawa terus mengalir menyusul kepergian presiden ketiga Republik Indonesia BJ Habibie. Salah satunya datang dari musikus legendaris, Iwan Fals.

Pelantun tembang 'Bung Hatta' itu menyampaikan duka cita lewat akun media sosial Twitter miliknya. Dia sengaja mengunggah potret BJ Habibie disertai kalimat selamat jalan.

BACA JUGA: Tepukan BJ Habibie di Pundak Gubernur Ganjar yang Sarat Makna

"Innalilhi wa innailaihi rojiun. Selamat jalan Pak," ungkap Iwan Fals di @iwanfals, Kamis (12/9).

Selain Iwan Fals, banyak lagi musisi atau selebritas yang mengucapkan belasungkawa atas kepergian BJ Habibie. Bahkan posting-an tentang BJ Habibie sempat trending topic di Twitter.

BACA JUGA: BJ Habibie Meninggal Dunia, Australia dan Denmark Ikut Berbelasungkawa

Presiden ketiga RI Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie meninggal dunia di RSPAD Gatot Soebroto pada Rabu (11/9) sekitar pukul 18.05 WIB. Beliau mengembuskan napas terakhir setelah dirawat intensif sejak 1 September 2019.

BJ Habibie rencana dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta siang ini. Jenazah bakal dikebumikan di samping makam istri tercinta, Ainun. (mg3/jpnn)


Redaktur & Reporter : Dedi Yondra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler