Unik dan Lucu, Tiang Basket pun Jadi Gawang

Selasa, 03 Mei 2016 – 05:31 WIB
Ilustrasi: AFP

jpnn.com - SORONG - Kreatif. Anak-anak kompleks Sorong Pusat (Sorpus), tepatnya di daerah belakang kantor Pertamina, Sorog, punya cara unik menggelar pertandingan sepak bola.

Di lapangan basket setempat, berlangsung pertandingan sepak bola, yang tiang gawangnya tidak sepertig tiang gawang persegi panjang seperti sepak bola umumnya, tapi pertandingan ini hanya menggunakan satu tiang yakni tiang basket sebagai gawangnya.

BACA JUGA: Ini Beneran! Desy Ratnasari jadi Perhatian di Manokwari

Tiang gawang yang diber garis pembatas hampir setinggi 3 meter. Untuk mencetak gol, setiap pemain harus mampu menendang bola mengenai tiang basket. Walaupun sifat pertandingan yang merupakan hiburan sekaligus ajang menyalurkan bakat, animo tim-tim yang mengambil bagian dalam turnamen ini sangat tinggi.

Untuk kali pertama, turnamen sepak bola aneh dan unik ini hanya dikhususkan untuk anak-anak se kompleks dan kompleks tetangga, ke depan jika pertandingan berjalan baik dan mendapat dukungan pemerintah dan abang-abang se kompleks maka tidak menutup kemungkinan, bisa dilaksanakan melibatkan lingkungan lain.

BACA JUGA: MENCEKAM! Dicap Tidak Mendukung NKRI, 1300 Orang Diamankan

Salah seorang tokoh pemuda Sorpur, Apek Karet didampingi Yoshua Homer menjelaskan ajang yang dilaksanakan menunjukan bahwa olahraga itu sangat penting dan baik untuk kesehatan. "Manfaat lain dari sepak bola seperti ini, agar generasi muda Sorpus terhindar dari bahaya miras, narkoba, dan kejahatan kriminal lainnya," katanya, seperti dikutip dari Radar Sorong, Selasa (3/5).

Dari sore hingga malam kemarin, turnamen ini berlangsung menggunakan sistim gugur, dengan durasi waktu dua kali 30 menit. (ris/adk/jpnn)

BACA JUGA: Bulan Ini Pemerintah Tambah 15 Armada Bus Trans Batam

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pamit ke Ibu Kos, Mahasiswi UGM Tak Pulang hingga Sekarang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler