Unilever Ajak Para Santri Menebar Kebaikan Melalui Aksi Cantik

Selasa, 30 April 2024 – 22:52 WIB
Unilever Indonesia mengajak para santri untuk menebar kebaikan melalui #AksiCantik. Foto: dok. Unilever

jpnn.com, JAKARTA - Unilever Indonesia melalui brand Sunsilk, Citra, dan Glow & Lovely, bekerja sama dengan Kementerian Agama (Kemenag) menggelar acara #AksiCantik.

Acara ini merupakan inisiatif untuk mendukung pemberdayaan remaja perempuan di Indonesia, agar bisa turut serta dalam menebar aksi kebaikan dalam kehidupan sehari hari.

BACA JUGA: Amartha dan Unilever Perkuat Jejaring Usaha Mikro Perempuan dengan Bank Sampah

Mulai dari membantu sesama, menjaga kebersihan lingkungan, hingga meningkatkan rasa percaya diri.

Acara yang merupakan bagian dari kegiatan Santri Berseri (Bercahaya, Sehat dan Percaya Diri) ini telah diselenggarakan di 9 kota berbeda di Indonesia, untuk para santri putri. Puncaknya, #AksiCantik ini dilaksanakan di Masjid Istiqlal, Jakarta.

BACA JUGA: Kemenag & Unilever Indonesia Berkolaborasi Berdayakan Kampung Zakat 

Beauty & Wellbeing Indonesia Marketing Lead Unilever Indonesia, Putri Paramita melihat pentingnya dukungan untuk memberdayakan remaja perempuan, terutama para santri putri.

Hal itu tercermin dari tantangan dan peluang yang dihadapi oleh generasi muda dalam menghadapi masa depan yang makin kompleks dan dinamis.

BACA JUGA: Kolaborasi 5 Tahun NU dan Unilever Perkuat Sinergi Lintas Pemangku Kepentingan

“Para santri putri sebagai bagian dari kelompok remaja perempuan potensial perlu disiapkan dengan pengetahuan dan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan masa kini, termasuk pemahaman akan teknologi digital, kreativitas, kewirausahaan, serta pemahaman akan pentingnya pendidikan," kata Putri Paramita, dalam keterangannya, Selasa (30/4).

Dukungan yang diberikan kepada mereka akan membantu memastikan siap menghadapi tantangan dan peluang yang ada di masa depan, serta menjadi agen perubahan yang positif dalam masyarakat dan bangsa ini.

Kegiatan #AksiCantik telah menjangkau 710.000 santri dan santri putri dan 1.000 pesantren di 9 kota di Indonesia, yaitu Banjarmasin, Semarang, Bandung, Palembang, Jakarta, Lampung, Bengkulu, Padang dan Makassar.

Dalam #AksiCantik ini, Sunsilk mengangkat tema Womenpreneur yang berfokus pada pengenalan bisnis digital. Selain itu, ada Glow & Lovely yang menyoroti pentingnya pendidikan bagi perempuan.

Tak ketinggalan, brand Citra senantiasa mendukung perempuan Indonesia untuk terus berprogres, memberikan pelatihan “Tangan-Tangan Cantik” pada para siswa.(bjl/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler