jpnn.com, JAKARTA - Tiga pesohor Indonesia masing-masing Muhammad Gunung Soetopo, Kak Seto Mulyadi, dan BIMBO, mendapatkan anugerah Trilogi berupa Trilogi Award. Anugerah ini diberikan kali pertamanya oleh Universtitas Trilogi bagi insan seniman (BIMBO), akademisi (Kak Seto), dan teknopreneur (Soetopo) yang telah berjasa untuk kemajuan Indonesia.
"Tiga pesohor ini adalah orang-orang pilihan. Kesungguhan mereka untuk memajukan Indonesia lewat kekuatan techopreneur bersendikan kebinekaan di bidangnya masing-masing patut diberikan apresiasi," kata Rektor Universitas Trilogi Prof Dr Asep Saefuddin dalam sambutannya di Dies Natalis ke-4, Sabtu (1/4).
BACA JUGA: Ingat, Pilkada Bukan Alat Mencari Kekuasaan
Dia menambahkan, akhir-akhir ini dinamika kehidupan sosial politik bangsa mengalami tantangan berat. Hal ini bisa meruntuhkan sendiri-sendi kehidupan kebangsaan yang dibangun di atas pondasi falsafah Pancasila dan UUD 1945.
"Pancasila dan UUD 1945 sangat mengedepankan serta menghormati nilai-nilai kemajemukan. Ini pulalah yang menjadi pedoman kami," ucapnya.
Selain pemberian anugerah Trilogi, PTS yang baru berusia empat tahun ini juga mewisuda 209 wisudawan. Terdiri dari 24 orang lulusan program pascasarjana, 64 orang program studi manajemen, dan 121 program studi akuntasi.
Prof Asep berharap para wisudawan harus mampu membangun kerja sama dan menjadi pelopor dengan berbagai pihak. "Ini bukan lagi era Super Man, tapi era Super Team," pungkasnya.(esy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Mesya Mohamad