Untuk Penderita Mag, Hindari Konsumsi Buah ini!

Minggu, 28 Maret 2021 – 04:21 WIB
Jeruk. Foto : Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Buah-buahan pada umumnya memiliki kandungan zat gizi yang baik untuk kesehatan.

Meski begitu, bagi para penderita mag, tak semua buah bisa dikonsumsi karena bisa memicu kambuhnya gangguan lambung tersebut.

BACA JUGA: Benarkah Air Hangat Bisa Menghancurkan Lemak Tubuh?

Sakit mag ditandai dengan adanya kenaikan asam lambung. Kondisi inilah yang kemudian memicu berbagai keluhan seperti nyeri ulu hati, rasa perih di dada, mual hingga muntah, kembung, atau cepat kenyang. 

Kenaikan asam lambung ini bisa dipicu oleh berbagai hal, salah satunya melalui makanan yang dikonsumsi.

BACA JUGA: Benarkah Kopi Bisa Mengatasi Asam Urat?

Meski tampaknya aman, kenyataannya tak semua buah dapat dikonsumsi oleh para penderita mag.

Beberapa jenis buah justru membuat keluhan mag sering kambuh atau semakin memburuk.

BACA JUGA: 5 Alasan Pria Harus Memiliki Sahabat Wanita

Buah-buahan dan sakit mag

Kadar keasaman diukur melalui nilai pH, yang memiliki rentang dari 0 hingga 14. Nilai pH 0 berarti sangat asam, 7 berarti netral dan 14 berarti sangat basa.

Lambung sendiri memiliki pH sekitar 3,5. Kadar keasaman lambung yang tergolong rendah diperlukan agar dapat mengurai berbagai zat gizi dengan baik.

Pada penderita mag, produksi asam lambung relatif meningkat, sehingga dapat mengiritasi atau melukai dinding lambung.

Oleh sebab itu, penderita mag dianjurkan untuk menghindari makanan yang memicu produksi asam lambung berlebih, termasuk buah-buahan dengan pH rendah dengan pH 4,6 atau lebih rendah dari itu.

Hindari makan buah ini saat mag

Buah dengan tingkat keasaman yang tinggi kaya akan kandungan asam sitratnya. Buah yang termasuk ke dalam golongan ini dibagi menjadi dua kelompok:

  • Buah yang rasanya asam atau berasal dari golongan sitrus

Yang termasuk di sini yaitu nanas, plum, blackberry, raspberry, jeruk, jeruk nipis, stroberi, persik, delima, dan buah asam (tamarind).

Buah pada golongan ini sebaiknya betul-betul dihindari oleh penderita mag karena kandungan asamnya dapat memperburuk keluhan.

  • Buah semi-asam

    Contohnya seperti kesemek, apel hijau, markisa, jambu merah, anggur, jeruk mandarin dan kismis. Kandungan asam sitrat pada kelompok ini lebih rendah daripada kelompok pertama dan karenanya lebih bisa ditoleransi oleh penderita mag.

Namun, bila keluhan mag tetap timbul atau memburuk, sebaiknya juga dihindari.

Sebaliknya, penderita mag dianjurkan untuk mengonsumsi buah-buahan yang bersifat alkali atau basa.

Buah-buah dalam golongan ini umumnya memiliki rasa yang manis bila sudah matang.

Beberapa contoh yang mudah didapat yakni pepaya, pisang, apel, pir, buah naga, mangga, melon, semangka, alpukat, blewah dan kiwi.(klikdokter)


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Buah   Asam Lambung   sakit mag   mag  

Terpopuler