Update 23 Juli: Klaster Secapa AD, Ratusan Pasien Positif Covid-19 Sembuh

Kamis, 23 Juli 2020 – 11:53 WIB
Ilustrasi Covid-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, BANDUNG - Kabar gembira datang dari Sekolah Calon Perwira Angkatan (Secapa AD), Bandung, Jawa Barat.

Ratusan pasien coronavirus disease 2019 (COVID-19) klaster Secapa AD sudah dinyatakan negatif melalui pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) pada Kamis (23/7) ini.

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Honorer K2 Datangi Politikus Gerindra, Bu Mega Menangis, Jenderal Andika Perintah Operasi

"Pasien di Secapa AD sampai dengan pagi ini, ada 146 pasien lagi yang dinyatakan negatif," kata Kepala Dinas Penerangan TNI AD Brigjen Nefra Firdaus dalam pesan singkatnya kepada awak media, Kamis.

Atas catatan tersebut, total pasien yang sudah dinyatakan negatif di klaster Secapa AD berjumlah 618 orang. Saat ini, jumlah pasien positif COVID-19 tinggal 690 orang.

BACA JUGA: Semoga Pergantian Nama Gugus Tugas COVID-19 Tak jadi Pepesan Kosong

"Jadi dari total 1.308 pasien positif COVID-19 di Secapa AD, pada pagi ini sudah berkurang 618 orang menjadi tinggal 690 orang," lanjut dia.

Nefra menjelaskan, 12 orang dari 690 pasien positif COVID-19 di Secapa AD menjalani rawat inap di RS TNI AD Dustira, Bandung.

BACA JUGA: Tiga Kali Tes, Pak Presiden Masih Positif COVID-19

Sementara itu, 678 pasien lainnya berada di Secapa AD untuk menjalani isolasi mandiri tanpa keluhan apapun.

"Uji klinis anti-COVID-19 oleh tim Universitas Airlangga, BIN, TNI AD dan proses awal donor plasma convalesence di Secapa AD dan Pusdikpom masih terus berlangsung," tutur Nefra. (mg10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler