Update Corona 13 April: Pasien Positif Corona di Jakarta Bertambah 160

Senin, 13 April 2020 – 17:02 WIB
Ilustrasi - Covid-19 (Corona virus disease 2019). Foto: Antara/Dian Hadiyatna/HO

jpnn.com, JAKARTA - Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menyebut pihaknya kembali menemukan kasus baru pasien corona sebanyak 316, per data Senin (13/4) pukul 12.00 WIB. Secara total, kasus corona di Indonesia sudah mencapai 4.557.

"Terdapat penambahan kasus baru sebanyak 316, sehingga jumlah menjadi kasus 4.557," kata Yuri dalam keterangan resminya di Gedung BNPB, Jakarta Timur, Senin (13/4).

BACA JUGA: Tangani Corona, Jokowi Perkenalkan Rumah Sakit Tanpa Dinding

Mengacu data nasional, pasien positif corona baru banyak ditemukan DKI Jakarta yakni sebanyak 160 kasus. Setelah DKI, pasien positif corona baru banyak ditemukan di Jawa Barat dengan 60 kasus.

Berturut-turut setelah itu, pasien positif corona baru banyak ditemukan di Jawa Timur (54 kasus), Yogyakarta (16 kasus), Papua (5 kasus), dan Bali (5 kasus).

BACA JUGA: Jokowi Beri Waktu Seminggu untuk Juliari dan Sri Mulyani

Setelah itu, pasien baru juga banyak ditemukan di Banten (4 kasus), Riau (4 kasus), Jawa Tengah (3 kasus), Sumatra Utara (2 kasus), Kalimantan Tengah (1 kasus), Sumatra Barat (1 kasus), Lampung (1 kasus).

Atas penambahan kasus baru itu, Yuri berharap masyarakat bisa berperan menekan penularan. Pasalnya, masyarakat adalah kunci keberhasilan dalam penanggulangan corona.

BACA JUGA: Pedagang Pasar Senen Memilih Melanggar Aturan PSBB

"Kunci keberhasilan penanggulangan Covid-19 adalah berbasis kekuatan masyarakat. Kekuatan masyarakat untuk patuh dan disiplin agar tetap di rumah, menjaga jarak aman saat berkomunikasi, gunakan masker ketika keluar rumah, tidak melaksanakan perjalanan ke mana pun," ungkap dia. (mg10/jpnn)


Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler