Urus Visa Kerja, Pemain Asing Absen Latihan

Rabu, 02 April 2014 – 20:49 WIB

jpnn.com - BANDUNG - Tiga legiun asing Persib Bandung meninggalkan sesi latihan rutin tim yang digelar di lapang Futsal Kawasan Bikasoga, kemarin. Pasalnya, Coulibaly Djibril, Makan Konate dan Vladimir Vujovic tengah disibukkan dengan urusan mengurus visa kerja di Singapura.

"Ya, mereka absen latihan sore karena mengurus visa kerja," ujar pelatih Djadjang Nurdjaman saat ditanyakan seputar alasan absennya tiga pemain asing tersebut.

BACA JUGA: Persib Butuh Kekuatan Maksimal untuk Kalahkan Arema

Selain absen latihan, ketiganya terancam absen dalam gelaran laga uji coba kontra Persibat Batang yang akan digelar dalam waktu dekat ini.

Namun, menurut Djadjang, tidak akan menjadi masalah dengan absennya mereka dalam sesi latihan. Sebab, menurutnya masih ada waktu istirahat yang bisa dioptimalkan sebelum uji coba.

BACA JUGA: Lawan Madrid, Dortmund Dihantui Tragedi Schalke

Namun demikian, khusus untuk Coulibaly, diakuinya riskan untuk dimainkan, mengingat striker asal Mali itu masih dibekap cedera.

"Kita lihat nanti, kalau mereka siap akan dimainkan. Kalau Djibril kemungkinan besar tidak diturunkan, dia masih dalam pemulihan," jelasnya.

BACA JUGA: Tim Dokter Ijinkan Schumacher Pulang

Sementara itu, setelah fisik Atep Cs digenjot dalam sesi latihan sebelumnya dengan porsi latihan yang cukup berat, jelang laga uji coba versus Persibat Batang, Djadjang telah menurunkan intensitas latihan tim.

“Hari ini (kemarin) sebelum uji coba melawan Persibat intensitas latihan pemain diturunkan," pungkasnya. (ran)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Barcelona Dihukum tak Boleh Beli Pemain


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler