jpnn.com, JAKARTA - Aktris Inneke Koesherawati belum juga muncul ke publikpasca ikut diamankan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), terkait kasus suap Kalapas Sukamiskin.
Meski sudah dilepaskan, Inneke tetap belum terlihat di berbagai kegiatan keartisan yang kerap diikutinya.
BACA JUGA: Apa sih Peran Inneke Koesherawati?
Terbaru, Inneke absen dari acara Jakarta Modest Fashion Week 2018 yang digelar di Gandaria City, Jakarta, Minggu (29/7) kemarin.
Seharusnya dia menjadi bagian dari acara tersebut sebagai muse di fashion show Dian Pelangi. Namun sepanjang acara berlangsung, Inneke tidak tampak juga.
BACA JUGA: KPK Garap Inneke Lagi untuk Kasus Suap Sukamiskin
Dalam acara Jakarta Modest Fashion Week, Inneke seharusnya bersama rekannya Dewi Sandra. Tapi hanya Dewi Sandra yang ternyata hadir di sana.
Pemain film Ayat-ayat Cinta itu mengaku tidak berkomunikasi tentang absennya Inneke.
BACA JUGA: Gegara Ditangkap KPK, Inneke Koesherawati Batal Promo Buku
"Nggak bisa, sampai saat ini belum komunikasi," ujarnya.
Hingga saat ini, Inneke memang belum bisa dihubungi. Sejak kejadian penangkapan, jpnn.com coba menghubungi namun nihil.
Seperti diketahui, Inneke sempat diamankan KPK dalam OTT terkait kasus suap Kalapas Sukamiskin. pada Sabtu (21/7) dini hari.
Pemain film Rini Tomboy itu ikut diperiksa untuk mengetahui dugaan keterlibatan dirinya dalam kasus yang juga menjerat suaminya, Fahmi. (mg3/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Inneke Koesherawati Diciduk Dini Hari, Lantas?
Redaktur & Reporter : Dedi Yondra