Usai Dilantik, Presiden Jokowi Menonton Konser Musik untuk Republik

Senin, 21 Oktober 2019 – 05:09 WIB
Presiden Jokowi saat menyapa penonton yang hadir di konser Musik Untuk Republik di Buperta Cibubur, Jakarta, Minggu (20/10/2019). Foto: ANTARA/Yogi Rachman

jpnn.com, JAKARTA - Usai menjalani rangkaian acara pelantikan dirinya sebagai presiden 2019-2024, Jokowi menonton Konser Musik untuk Republik yang digelar di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur, Minggu (20/10) malam.

Kehadiran Presiden Jokowia di lokasi konser disambut antusias para penonton konser dan para musisi yang hadir.

BACA JUGA: Pelantikan Presiden: Warganet Bahas Busana Iriana Jokowi

Presiden Jokowi menyempatkan untuk menonton dan sempat dipersilakan oleh panitia acara untuk melihat dari sisi panggung agar bisa melihat lebih dekat pertunjukan sejumlah musisi pengisi acara.

Mantan gubernur DKI Jakarta itu menonton penampilan penyanyi kawakan Ahmad Albar yang membawakan dua lagu di antaranya lagu berjudul Semut Hitam.

BACA JUGA: Pelantikan Presiden: Busana Krisdayanti Terbaik, Riasan Sederhana, Anggun

Presiden Jokowi juga menyempatkan diri naik ke bibir panggung untuk menyapa para musisi dan masyarakat yang menonton pertunjukan musik yang berlangsung sejak 18 Oktober 2019 dan melibatkan banyak musisi ternama ibu kota itu.

Ia tampak mengobrol dengan panitia acara dan sejumlah musisi kemudian berfoto bersama mereka. Jokowi juga menyalami penonton di baris depan.

BACA JUGA: Susunan Kabinet Jokowi-Ma’ruf: Menristek Dikti Jangan Sosok yang Kaku

Pengawalan ketat Paspampres dan aparat gabungan dari unsur TNI dan Polri menemani Jokowi ketika menyapa penonton.

Jokowi berjalan santai dari sisi kiri panggung hingga ke tengah sambil menyapa satu persatu penonton yang mengelu-elukan namanya.

Usai bersalaman dengan penonton, Jokowi kemudian langsung pamit meninggalkan lokasi konser.

Konser Musik Untuk Republik hari ketiga menghadirkan penampilan dari berbagai musisi, seperti God Bless, Java Jive, Kla Project, dan ditutup oleh Slank.

Presiden Jokowi berada di lokasi konser tidak sampai satu jam atau hanya sekitar 20 menit. (antara/jpnn)

 


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler