Usai Salat di Istiqlal, JK Dampingi Jokowi Open House

Sabtu, 24 Juni 2017 – 11:26 WIB
Wakil Presiden Jusuf Kalla saat buka bersama di Istana Wapres. Foto Humas Setwapres

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Ibu Mufidah Jusuf Kalla akan melaksanakan salat Idulfitri 1 Syawal 1438 Hijriah di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat.

Usai salat, JK dan Ibu Mufidah menuju Istana Negara untuk halal bihalal bersama Presiden Joko Widodo dan Ibu Negara Iriana.

BACA JUGA: Maaf, Pak Tjahjo Tak Lagi Gelar Open House Saat Lebaran, Ini Alasannya

JK sekaligus mendampingi Presiden Jokowi yang menggelar open house di siang harinya.

Dalam siaran persnya, Juru Bicara Wapres Husain Abdullah menjelaskan sore harinya, JK beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla menggelar halal bihalal dengan kerabat dan sahabatnya di rumah dinas Wakil Presiden Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat.

BACA JUGA: Lebaran, Djarot Bakal Open House di...

"Esok harinya Wapres beserta Ibu Mufidah Jusuf Kalla beranjak ke Makasar untuk kunjungan kerjanya," kata Husain. (boy/jpnn)

BACA JUGA: Selama Ramadan, JK Baru Lima Kali Buka Puasa di Rumah

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tak Ada Open House, Menteri Asman Minta PNS Jangan Tambah Liburan


Redaktur & Reporter : Boy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler