Usia Ayah saat Pembuahan Pengaruhi Fisik dan Kesehatan Anak

Minggu, 18 Agustus 2013 – 19:49 WIB

jpnn.com - SEBUAH studi terbaru menemukan bahwa usia ayah pada saat pembuahan dapat mempengaruhi kesehatan anak. Temuan itu sejalan dengan hasil penelitian bahwa usia ibu saat hamil juga berpengaruh pada janin yang dikandungnya.

Sebagaimana hasil studi yang dilansir Medical Daily itu, usia ayah saat proses terjadinya pembuahan dapat mempengaruhi tinggi badan dan tingkat kolesterol anak. Studi ini juga mengungkapkan bahwa anak-anak yang lahir dari ayah dengan usia yang lebih tua, cenderung memiliki tubuh yang lebih tinggi. Namun, mereka justru rentan untuk memiliki tingkat kolesterol yang tinggi.

BACA JUGA: Anak Suka Minum Soda Cenderung Agresif

"Studi kami menunjukkan bahwa, peningkatan usia ayah saat pembuahan dikaitkan dengan perawakan tinggi. Tapi sayangnya kurang menguntungkan bagi profil kolesterol anak-anak mereka," kata peneliti seperti dilansir laman Medical Daily, Sabtu (17/8).

Penelitian ini melibatkan sekitar 277 anak berusia 3-12 tahun dengan usia ayah sekitar 19-52 tahun saat mereka dilahirkan. Hasilnya, anak-anak yang lahir ketika ayah mereka berusia 31 tahun, cenderung lebih tinggi 2 cm daripada mereka yang lahir ketika ayah mereka berusia 30 tahun ke bawah.

BACA JUGA: Hindari Konsumsi Makanan Ini Untuk Seks Lebih Hebat

Namun, anak-anak yang lahir ketika ayah mereka berusia lebih dari 35 tahun juga memiliki lebih sedikit lemak perut, yaitu sekitar 12,2 persen, jika dibandingkan dengan mereka yang lahir ketika ayah mereka berusia di bawah 30 tahun atau sekitar 15 persen.

Meskipun peneliti menulis bahwa, anak-anak yang memiliki tubuh ramping dari ayah yang berusia tua memiliki risiko obesitas lebih rendah, namun anak-anak tersebut memiliki tingkat kolesterol lebih tinggi bila dibandingkan dengan anak yang lahir dari ayah berusia muda. Total rasio kolesterol jahat sekitar 12 persen lebih tinggi di antara anak-anak yang ayahnya berusia 31-35 tahun dan 16 persen lebih tinggi di antara anak-anak yang ayahnya berusia lebih dari 35 tahun.

BACA JUGA: Pilih Seafood Agar Sperma Lincah

Seperti diketahui, rasio yang lebih tinggi juga meningkatkan risiko penyakit jantung. Sedangkan untuk rasio kolesterol baik, 11 persen lebih tinggi pada mereka yang lahir dari ayah yang berusia 31-35 tahun dan 21 persen lebih tinggi pada anak-anak dengan ayah berusia 30 tahun ke bawah.

Sejauh ini memang belum ditemukan faktor penyebab usia ayah terhadap kesehatan anak. Namun, para peneliti berpendapat bahwa, ini bisa saja terjadi karena gen tertentu, dan metabolisme di dalam sperma ayah yang berubah seiring pertambahan usia mereka.

Lebih lanjut para peneliti juga menyimpulkan bahwa seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan anak, tingkat kolesterolnya bisa menurun atau meningkat sesuai dengan gaya hidup mereka ke depannya.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cara Mengatasi Mata Kering


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler