Utamakan Pemain Muda, Abaikan Asing

Kamis, 04 Oktober 2012 – 04:26 WIB
ANGGARAN PSM untuk musim depan belum jelas. Makanya, arsitek PSM, Petar Segrt tidak ingin muluk-muluk membuat program. Termasuk soal perekrutan pemain asing.

Dia mengaku akan lebih mengutamakan para pemain muda jika memang anggaran musim depan tidak mencukupi untuk merekrut pemain-pemain berkualitas.

Menurut Petar, aturan penggunaan lima pemain asing musim depan berupaya dimaksimalkan. Hanya saja, dengan tiga pemain asing yang boleh dimainkan dalam setiap pertandingan membuatnya berpikir ulang merekrut lima asing.

"Soal pemain asing yang penting sudah ada Spaso. Yang lainnya belum pikirkan. Mungkin Febre akan kembali pekan depan, jadi sisanya akan diputuskan di posisi mana lagi," katanya.

Masalah pemain asing ini, menurut Petar, akan dibicarakan lagi dengan manajemen. Bisa empat atau tiga pemain asing tergantung anggaran. Karena hanya tiga yang boleh dimainkan dalam satu pertandingan.

"Mungkin pemain muda yang akan kami andalkan. Pemain seperti Rasul, Hendra, Aswar, Rasyid, Kurniawan, Fadly, Tolle, Dewa, dan Guntur sangat bagus. Mereka andalan kami musim depan," tandasnya. (ram/sap)
BACA ARTIKEL LAINNYA... El Clasico, Adu Ketajaman Messi v Ronaldo

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler