Utut Ogah Komentari Anggaran PON Riau

Kamis, 22 Agustus 2013 – 17:15 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Wakil Ketua Komisi X DPR Utut Adianto merampungkan pemeriksaan di Komisi Pemberantasan Korupsi, Kamis (22/8), sore dalam kasus dugaan suap revisi Peraturan Daerah Pekan Olahraga Nasional, Riau.

Usai diperiksa, politisi PDI Perjuangan, itu tak banyak berkomentar. "Soal anggaran PON, itu sudah disampaikan penyidik semua," kata Utut, Kamis (22/8), di Kantor KPK, kepada wartawan.

BACA JUGA: KPK Beri Sinyal tak Sentuh Politisi Senayan

Selebihnya Utut membantah dan malas mengomentari pertanyaan wartawan. Misalnya pertanyaan seputar anggaran PON.

"Tidak ada yang penting lagi. Cukup ya, cukup ya, mobil sudah menunggu," ujar Utut, yang juga grand master catur itu.

BACA JUGA: NasDem Sebut Konvensi Demokrat Lucu

Utut yang hari ini digarap sebagai saksi untuk tersangka Gubernur Riau, Rusli Zainal,  lantas meninggalkan Gedung KPK.

Selain Utut, KPK juga menggarap bekas Menteri Pemuda Olahraga, Andi Alifian Mallarangeng, dalam kasus ini. Usai diperiksa, Andi mengaku banyak dicecar mengenai anggaran yang diberikan Kementerian Pemuda Olahraga untuk PON Riau.

BACA JUGA: Ini Tanggapan Menkoinfo Saat Ditanya Kasus MPLIK

"Terutama menyangkut penganggaran dari Kemenpora. Jadi penganggaran dari Kemenpora dan pembahasan dana," katanya, kepada wartawan, di Kantor KPK, Kamis (22/8). (boy/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Minta BPK Segera Serahkan Hasil Audit Hambalang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler