Valencia vs Barcelona: Hanya Striker, Bukan Anticule

Minggu, 30 November 2014 – 17:56 WIB
Alvaro Negredo. Foto Marca

ALVARO Negredo belum memberikan kontribusi bagi Valencia. Sejak dipinjamkan oleh Manchester City musim panas lalu, Negredo belum mencetak sebiji gol-pun.  Negredo juga baru bermain empat kali bersama Valencia, dan hanya sekali menjadi starter.  Yakni ketika Valencia bermain dalam laga derby melawan UD Levante. Namun, Negredo gagal tampil impresif. Valencia kalah 1-2.
    
Meski gagal mencetak gol, namun Negredo terus memelihara harapan. Saat melawan Barcelona dini hari nanti, Negredo yakin bisa membukukan gol pertamanya bersama Los Che"julukan Valencia.
    
Negredo sendiri pernah bermain untuk Real Madrid B pada 2005 sampai 2007. Lantas pada 2009, striker yang memang kelahiran Madrid itu bisa menembus tim utama. Hanya bertahan setengah musim, Negredo dilepas ke Sevilla.
    
"Pernah bersama Real Madrid tidak membuat saya menjadi seorang Anticule (pembenci Barca). Saya hanya seorang striker yang hidup demi mencetak gol. Saya memang ingin membikin gol melawan Barcelona. Tetapi kadarnya sama dengan saya ingin mencetak gol ke gawang tim lainnya," ucap Negredo sebagaimana dilansir AS.
    
Tampil sebagai starter saat melawan Levante membuat kepercayaan diri Negredo meningkat. Dia ingin memberikan kompensasi kepada klubnya, yakni dengan mencetak gol ke gawang Barcelona.
    
"Saya merasa seperti pemain yang baru saja memulai karir. Setelah cedera, saya merasa berada di dimensi lain. Saya sangat percaya diri," katanya.
    
"Pengalaman saya di sini sangat hebat. Saya cinta Manchester City sebagai klub. Namun, sejak Januari lalu, saya merasa pelatih (Menuel Pellegrini) tidak mempercayai saya. Saya juga mengalami cedera bahu," imbuh Negredo.
    
Dia merasa bahwa Pellegrini memaksanya untuk lekas sembuh. Sebab ketika itu, bomber utama City Sergio Aguero juga mengalami cedera.
      
"Itu membuat saya tidak nyaman. Sebab saya masih merasakan kesakitan. Pada saat yang sama, ketika kondisi saya sudah baik, Edin Dzeko yang banyak dimainkan," ungkap Negredo.     
    
"Namun, sekarang saya tahu, gol akan datang cepat atau lambat. Saya tidak terlalu terobsesi dengan gol. Setelah tiga bulan cedera, sekarang saya merasa dalam kondisi yang sangat hebat," imbuhnya. (nur/bas)

BACA JUGA: Mavericks Beri Sixers 16 Kekalahan Beruntun

BACA ARTIKEL LAINNYA... Toro Rosso Pilih Duetkan Rookie


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler