Kendati pertemuan tersebut bukan merupakan agenda resmi, namun, peluang Persib untuk memboyong Van Dijk ke kota Kembang sangat terbuka. Sebab, Van Dijk sendiri telah memberikan responnya. Apalagi pemain berkepala pelontos ini memiliki ikatan historis dengan Kota Bandung.
“Sergio cerita pada saya bahwa orang tua dia di Belanda sangat mendukung kepindahannya ke Persib karena keluarga mereka sendiri Bobotoh dan Ibunya asli orang Sunda,” ujar Umuh kepada wartawan di Graha Persib Jalan Sulanjana Bandung, Sabtu (22/9).
Sebagai orang yang memiliki darah Sunda, Van Dijk pun mengaku mengenal bahasa Sunda. Bahkan diakhir pertemuannya dengan Umuh, Van Dijk sempat mengucapkan beberapa kata dalam bahasa Sunda.
“Di akhir pertemuan saya dengan Sergio, dia bilang ke saya “punten" dan dia bilang "hatur nuhun". Dia tertarik dengan Bandung dan dia berharap urusannya dengan Adelaide United bisa segera selesai,” katanya.
Sementara, terkait pertemuannya itu, Umuh menjelaskan, kedatangan Van Dijk ke Bandung hanya sebatas liburan sekaligus mengunjungi beberapa keluarganya di Bandung. Soalnya, saat ini ia tengah mengurusi proses naturalisasi di Jakarta.
“Ya,tadi kami bertemu tapi bukan dalam rangka agenda resmi. Dia kan sedang ngurus naturalisasi di Jakarta dan menyempatkan diri bertemu saya dan beberapa orang keluarganya di Bandung. Kami sempat berbincang banyak hal, bahkan sempat jalan-jalan juga ke BSM (Bandung Super Mal),” jelasnya.
Dalam pertemuan itu pun Umuh menegaskan, dirinya tidak membahas soal teknis mengenai kepindahan Sergio ke Persib. Malahan diakuinya lebih banyak membahas tentang keluarganya di Bandung.
“Kalaupun bahas soal Persib, paling kalau semuanya lancar, Januari atau paling lambat Maret tahun depan dia bisa ke Bandung. Tadi kita tidak bahas soal nilai kontrak. Bahkan, ia bercerita kalau ibunya asli Bandung dan sekarang tinggal di Belanda. Hanya itu saja ko,” tegasnya.
Namun dalam pembicaraan itu, Umuh mengakui jika Van Dijk sangat tertarik dengan Persib. Apalagi keluarganya pun sangat mendukung.
“Pada dasarnya dia tertarik dengan Persib dan ingin segera menyelesaikan proses naturalisasinya. Selain itu, jika urusan dengan klubnya selesai, dia bisa segera ke Bandung. Tapi kalau soal kontrak, Pak Glen yang ngurus dan kami tidak akan mengurangi kuota pemain asing yang ada agar dia bermain di Persib,” pungkasnya. (asp)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Nama Besar Kejar Jersey Pelangi
Redaktur : Tim Redaksi