Van Gaal: Hentikan Messi? Itu Bukan Strategi Saya

Rabu, 09 Juli 2014 – 16:59 WIB
Louis Van Gaal. Getty images

jpnn.com - SAO PAULO - Peracik Timnas Belanda Louis Van Gaal memandang Argentina adalah tim yang cukup sulit diprediksi di Piala Dunia 2014 ini.

Dua tim, Belanda dan Argentina akan bertarung demi tiket final, di Arena de Sao Paulu, Kamis (10/7) dini hari.

BACA JUGA: Argentina Hindari Duel Satu Lawan Satu dengan Robben

"Mereka tim yang penuh pemain berbakat. Ini akan menjadi pertandingan yang berat buat kami," kata Van Gaal kepada awak FIFA, Rabu (9/7).

Van Gaal yang pekan depan sudah akan melatih Manchester United itu menyebutkan, Argentina punya pemain seperti Lionel Messi, Gonzalo Higuain, atau Sergio Aguero yang dengan keahliannya, bisa membuat perbedaan dalam pertandingan.

BACA JUGA: Galatasaray Buka Kans Wesley Sneijder Pindah ke MU

"Menghentikan Messi? Bukan seperti itu strategi saya. Itu tak akan menyelesaikan masalah. Mereka punya pemain lain," ujar Van Gaal.

"Namun kami juga punya pemain yang bisa membuat perbedaan-perbedaan itu di lapangan. Ada Robin Van Persie, Arjen Robben dan Wesley Sneijder. Mereka tidak pernah memenangkan FIFA Ballon d'Or, tapi mereka adalah pemain yang sangat baik yang dapat memutuskan permainan, seperti Messi," imbuh Van Gaal.

BACA JUGA: Anak Legenda Timnas Inggris Gabung Hull City

"Kami akan bermain melawan tim Argentina. Kamio akan mencoba untuk menghentikan Messi mendapatkan bola, melewati bola, mencetak gol, dan anda melakukannya sebagai sebuah tim. Saya berharap tim saya bisa melakukan pekerjaan," pungkas Van Gaal. (adk/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Manchester City Datangkan Willy Caballero


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler