Vettel: Ricciardo Butuh Banyak Waktu

Sabtu, 07 Desember 2013 – 23:30 WIB

jpnn.com - LONDON- Era Sebastian Vettel dan Mark Webber di Red Bull sudah berakhir. Webber memutuskan pensiun dari balapan Formula 1 yang sudah digelutinya selama sebelas tahun. Musim mendatang, Webber akan berjibaku di balapan ketahanan mobil Le Mans 24 Hours.

Sebagai gantinya, Red Bull mempromosikan Daniel Ricciardo. Musim ini, pembalap asal Australia tersebut membela panji Toro Rosso. Ricciardo bukanlah pembalap yang asing bagi red Bull. Dia merupakan produk development Red Bull.

BACA JUGA: Belgia Hanya Melawan Pemain Biasa

Meski begitu, Ricciardo diprediksi tak akan langsung moncer. Pasalnya, Red Bull masih memiliki Vettel yang notabene merupakan juara dunia dalam empat musim terakhir. Selain itu, F1 juga menerapkan aturan baru untuk musim mendatang. Salah satu perubahan regulasi yang paling besar ialah penggunaan mesin V6.

“Ricciardo membutuhkan waktu untuk  berkembang. Apalagi, dengan rekor yang kami pegang, ekspektasi untuk musim mendatang bakal lebih besar,” terang Vettel dalam sebuah wawancara dengan ESPN, Sabtu (7/12).

BACA JUGA: Hayom Ditarget Emas SEA Games 2013

Namun, pembalap asal Jerman tersebut enggan ucapannya diartikan sebagai alaram bahaya untuk Ricciardo. Menurut Vettel, Ricciardo tetap memiliki peluang besar untuk berprestasi di musim mendatang. Syaratnya, Ricciardo harus kerja keras.

“Ini merupakan kesempatan yang sangat bagus untuk Ricciardo. Namun, di sisi lain, ini merupakan situasi yang saya hadapi pada 2009 lalu. Namun, tim ini akhirnya mendapatkan banyak sukses di musim-musim selanjutnya,” tegas Vettel.(jos/jpnn)

BACA JUGA: Knicks Akhiri Tujuh Kekalahan Beruntun di Kandang

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Senin, PBSI Pulangkan Penghuni Pelatnas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler