Video Kekerasan Terhadap Anak-anak Panti Asuhan Viral di Medsos, Diduga di Palembang

Minggu, 26 Februari 2023 – 23:26 WIB
Tangkapan layar video di Instagram @lets.talkandenjoy.

jpnn.com, PALEMBANG - Beredar sebuah video kekerasan yang diduga dilakukan oleh seorang pengurus panti asuhan terhadap anak-anak asuhnya.

Bahkan, video tersebut sudah tersebar luas di media sosial (medsos) Instagram.

BACA JUGA: Video Viral, Anak SMP di Mataram Bolos Sampai ke Makkah

Video tersebut pertama kali diunggah oleh akun Instagram @lets.talkandenjoy yang menandai akun @nginfopalembang, Sabtu (25/02).

Video tersebut juga disertai dengan caption "Kekerasan terhadap anak di Panti Asuhan Fisabilillah Al-Amin, Palembang Sumatra Selatan".

BACA JUGA: Viral Video Anak-Anak Panti Asuhan Dianiaya, Tuh Tampang Pelakunya, Tak Disangka

Dalam video yang berdurasi 1 menit tersebut, terlihat beberapa adegan kekerasan yang dilakukan oleh seorang laki-laki dewasa berbicara dengan nada kasar terhadap anak-anak panti.

Tak hanya satu anak, tetapi juga beberapa anak panti yang lain ikut menjadi korban kekerasan laki-laki dewasa tersebut.

BACA JUGA: Foto Rp 200 Ribu, Video Rp 500 Ribu, Inilah Bandar Tayangan Pornografi, Stoknya Ratusan

"Binatang kau e, anjeng kau," ucap laki-laki dewasa dalam video tersebut.

Kemudian di adegan kedua, laki-laki tersebut menjewer telinga dua anak laki-laki sembari mengucap kata-kata dengan penuh ancaman.

"Janji-janji e, dak boleh nyenyes, dak boleh ngadu-ngadu omongan, janji awas ye," ancam laki-laki dalam video tersebut.

Lebih parah lagi di adegan ketiga, laki-laki dewasa itu memukul anak seorang anak tepat di wajahnya hingga berkali-kali.

Di adegan keempat, laki-laki dewasa tersebut memaki dan menampar seorang anak yang  memiliki tubuh tidak normal karena kelainan fisik.

Di akhir video, laki-laki dewasa tersebut memaki sambil memukul kepala seorang anak.

Hingga saat ini video tersebut sudah ditonton oleh ribuan netizen dan mendapatkan like sebanyak 9.557 serta 1.904 komentar. (mcr35/jpnn)


Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler