Viral! Lomba Burung Bonus Tarian Panas di Surabaya

Kamis, 18 Januari 2018 – 13:12 WIB
TAK SENONOH: Pengunjung menyawer sang penari dengan merogoh dari belakang. FOTO: YUAN ABADI/RADAR SURABAYA/JPNN

jpnn.com, SURABAYA - Lomba kicau burung di kawasan lahan bekas Rumah Tahanan Militer Koblen, Bubutan, Surabaya, berakhir dengan kehebohan.

Pasalnya, lomba itu sempat diisi dengan goyang panas di tengah acara.

BACA JUGA: Bidik Keluarga Milenial, PP Properti Bangun Westown View

Video dan foto-foto penari sedang bergoyang dengan hot juga sudah viral di Facebook.

Dalam video itu terlihat dua penari bergoyang di tengah-tengah para pria.

BACA JUGA: RSUD dr Soetomo Kembali Dapatkan Pasien Kembar Siam

Ada juga adegan ketika seorang pria sedang memberi saweran.

BACA JUGA: PT LIB Paksa Surabaya Jadi Kota Pembukaan Piala Presiden

Saat itu, pria yang tak diketahui identitasnya tersebut juga memegang “barang pribadi” penari.

Polsek Bubutan yang mengetahui peristiwa itu langsung bergerak cepat.

Petugas memanggil pemilik tempat, panitia, dan dua penari. Total lima orang diperiksa.

Kapolsek Bubutan Kompol Dies Ferra Ningtyas mengatakan, pihaknya mendapat laporan dari masyarakat terkait video dan foto tarian erotis itu.

Pihaknya memastikan event dalam video dan foto itu merupakan lomba burung yang dilaksanakan oleh komunitas pencinta love bird Surabaya. (sb/yua/jek/jpr/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ya Ampun, Nekat Curi Laptop agar Puas Menonton Bokep


Redaktur & Reporter : Ragil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler