Virnie Ismail Puasa Makan Sate

Kamis, 13 Januari 2011 – 13:31 WIB
JAKARTA - Sate menjadi salah satu makanan kesukaan Virnie IsmailTetapi kini, potongan daging yang dibakar itu justru dihindarinya

BACA JUGA: Marshanda-Ben Rahasiakan Tanggal Pernikahan

Wanita kelahiran Bandung, 24 Agustus 1979 itu tidak ingin bayi dalam kandungannya terancam keselamatannya.

"Aku paling jaga dulu untuk nggak makan sate
Itu kan daging yang belum tentu matang, jadi daripada bayinya kenapa-kenapa mending nggak usah dulu

BACA JUGA: Craig Kembali jadi James Bond

Aku juga nggak mikirin diet dulu, yang penting sehat," ujarnya di Hotel Mulia, Selasa (11/1) malam.

Selain puasa makan sate, dia juga menghindari makanan berpengawet
Itu juga sebabnya, belakangan bintang film Koper itu makin semangat belajar memasak

BACA JUGA: Cut Tary Capek Bicarakan Ariel

Sudah tujuh menu yang dikuasainyaBeberapa di antaranya adalah rawon, capcay, dan sayur sop.

Tak hanya itu, sejak hamil muda dia juga meninggalkan hobinya memakai sepatu hak tinggi alias high heelsPadahal sebelumnya, dia merasa tidak percaya diri jika tidak memakainya"Demi kebaikan, selama sembilan bulan ini aku libur pakai high heels," katanya.

Meski lebih perhatian, sang suami, Ferry Indra Yudha, diakuinya tidak cerewetMaklum, tanpa dilarang ini-itu, Virnie sudah tahu apa yang harus dan tidak dilakukan selama hamil"Paling, diingatkan untuk minum obat (penguat janin) dan vitamin, karena kadang suka lupa," ungkapnya.

Mengenai persiapan menyambut sang buah hati, wanita yang mengawali karir keartisannya dengan membintangi sinetron Lobi-Lobi itu mengaku belum melakukannyaDia baru akan menyiapkan kamar dan membeli berbagai kebutuhan si kecil saat usia kandungannya empat bulan.

"Persiapan belum ada, karena katanya pamaliJadi nanti sajaNanti begitu (hamil) empat bulan, aku mau adain pengajianSekalian pengajian untuk (merayakan) setahun pernikahanku," tuturnya yang melepas status lajang pada 13 Februari 2010(eos)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Putra Deddy Dores Launching Lagu


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler