jpnn.com - Volvo bakal menghadirkan sport utility vehicle (SUV) kompak terbaru, EX30 pada 15 Juni mendatang.
Hal itu disampaikan langsung CEO Volvo Jim Rowan, perihal rencana EX30 model 2023.
BACA JUGA: Volvo Cars Operasikan Showroom Pertamanya di Menteng
Jim Rowan mengakui bahwa EX30 adalah sebuah SUV yang lebih kecil yang akan ditujukan untuk audiens lebih muda.
Rowan menjelaskan EX30 dibuat leboh kecil ketimbang Volvo EX40.
BACA JUGA: Volvo Kembali Mencari Peruntungan di Pasar Otomotif Indonesia
Volvo dilaporkan akan mengumumkan EX30 untuk Eropa dan Australia pada pertengahan Juni.
Adapun rencana produksi EX30 akan dimulai akhir tahun ini dengan pengiriman pertama pada akhir 2023 ke Eropa.
BACA JUGA: Volvo Cars Setop Produksi di China dan Amerika Serikat
EX30 didasarkan pada arsitektur SEA Geely, platformnya juga sama apa yang digunakan oleh Zeekr 001 dan diharapkan menjadi dasar untuk Polestar 4.
Platform tersebut mengakomodasi sejumlah ukuran baterai yang berbeda dan mendukung pembaruan over-the-air.
Rowan mengatakan bahwa Volvo dapat menawarkan EX30 secara berlangganan di Eropa.
Perusahaan berharap model berlangganan dengan biaya bulanan akan dapat menarik perhatian kalangan muda di sana. (arenaev/ant/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Volvo Cars Gandeng Swedia Northvolt Kembangkan Baterai Mobil Listrik Murni
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha