Waduh, Suara Arzeti Bilbina di Jatim Berkurang Ribuan dalam 1 Jam

Selasa, 20 Februari 2024 – 11:32 WIB
Selebritas Arzeti Bilbina. Foto: dok. pribadi

jpnn.com, SIDOARJO - Selebritas sekaligus calon legislatif dari PKB, Arezeti Bilbina terkejut mengetahui suaranya di Jawa Timur (Jatim) berkurang hingga ribuan dalam hitungan jam.

Itu terjadi pada Senin (19/2). Pada pukul 16.00 WIB, suara Arzeti tercatat di angka 29.001 dengan jumlah TPS yang masuk 55,01 persen.

BACA JUGA: Makin Dekat dengan Masyarakat Jatim, Arzeti Bilbina: Mereka Sangat Baik

Namun, hanya dalam satu jam dengan perhitungan 55.18 persen, suara Arzeti Bilbina merosot di angka 27.202.

Ketua Tim Pemenangan Arzeti Bilbina, Nur Zaini mengatakan Sistem Informasi Rekapitulasi (Sirekap) Komisi Pemilihan Umum (KPU) bermasalah.

BACA JUGA: Rasakan Manfaat Program JKN, Arzeti Bilbina: Rugi Jika Tidak Daftar Menjadi Peserta

Adapun Arzeti Bilbina merupakan Caleg Petahana dari PKB Dapil Jatim I meliputi Kota Surabaya dan Kabupaten Sidoarjo.

"Sudah ngawur Sirekap di Jatim ini ya. Kok bisa angka Mba Arzeti menurun sampai dua ribuan dalam waktu satu jam dengan persentase perhitungan yang justru bertambah," kata Nur Zaini, dalam keterangannya, Selasa (20/2).

BACA JUGA: Inspeksi Mendadak Ke Rumah Sakit, Arzeti Bilbina Lakukan Ini

Nur Zaini lantas mempertanyakan kinerja Sirekap KPU di Jawa Timur, khususnya Sidoarjo dan Surabaya. 

"Siapa yang menginput data ini sehingga terjadi pengurangan angka yang sangat besar? Jangan main-main, ini angkanya turun sampai dua ribuan suara,” tegasnya.

Dia pun ingin mengajak KPU bersama-sama menjaga kepercayaan masyarakat terhadap penyelenggara negara.

"Jangan karena produk gagal yang namanya Sirekap ini menurunkan demokrasi di Indonesia, apalagi dijadikan produk hukum penentu suara, ngawur banget,” lanjutnya.

Oleh karena itu, dia bersama tim berencana menyambangi KPU di Sidoarjo untuk menanyakan system input suara yang masuk dari TPS di Surabaya dan Sidoarjo.

"Kami kawal terus suaranya. Jangan sampai kehilangan, apalagi terbagi dengan calon lainnya. Kami sudah punya data dari jumlah suara yang kami terima," ujar Nur Zaini. (jlo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler