Wajah CPNS DKI Lugu, Jangan Sampai Lucu-lucu Belagu

Selasa, 18 Agustus 2015 – 18:07 WIB
dok jpnn

jpnn.com - JAKARTA - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, para CPNS ibu kota memiliki muka yang lugu. Pria yang karib disapa Ahok itu pun menyampaikan pesan pada para CPNS.

"‎Kalian mukanya sih lugu-lugu tapi jangan sampai tahunya lucu-lucu belagu lagi," kata Ahok ketika memberikan pengarahan kepada CPNS terpilih di Balai Kota, Jakarta, Selasa (18/8).

BACA JUGA: Perda Pelestarian Kebudayaan Betawi Resmi Disahkan

Mantan Bupati Belitung Timur itu berharap, CPNS tidak berbuat curang saat bekerja. Dia juga meminta para CPNS melayani masyarakat. Pasalnya, mereka sudah disumpah untuk melayani.

"Jadi PNS DKI enggak mungkinlah punya jam tangan Rp 1,8 miliar. Yang dulu kan seperti itu, begitu ada kesempatan, eh diembat juga," ujar Ahok.

BACA JUGA: Ahok Sebut Gaji PNS di Atas Pegawai Swasta

Menurut Ahok, birokrasi harus bersih, profesional, dan transparan. "Kalau tidak transparan jangan harap masyarakat menghargai kita," tandas suami Veronica Tan itu.‎

Sebagaimana diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerima 788 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Jumlah itu merupakan hasil yang didapatkan dari 1.100 orang pendaftar. (gil/jpnn)

BACA JUGA: Warga Tiap Sabtu-Minggu Boleh Masuk Balai Kota Bahkan Ruangan Ahok, Tapi...

 

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemprov DKI Tertibkan Bangunan Liar di Latumenten dan Angke Raya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler