Wakil Ketua TKN Buka Suara Soal Kaesang Naik Jet Pribadi ke AS

Rabu, 28 Agustus 2024 – 02:45 WIB
Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto- Gibran Rakabuming di Pilpres 2024, Silfester Matutina merespons soal heboh isu Kaesang Pangarep dan istrinya Erina Gudono naik jet prbadi untuk perjalanan ke Amerika Serikat (AS). Foto: source for jpnn

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto- Gibran Rakabuming di Pilpres 2024 Silfester Matutina merespons soal heboh isu Kaesang Pangarep dan istrinya Erina Gudono naik jet prbadi untuk perjalanan ke Amerika Serikat (AS) 

Menurutnya, pilihan Kaesang memakai jet pribadi dalam perjalanan tersebut bukan masalah, dengan catatan tidak memakai anggaran negara.

BACA JUGA: Kaesang bin Jokowi dan Istri Tunggu Saja, KPK Takkan Diam Kalian Pelesiran ke AS Pakai Jet Pribadi

Ketua Umum Solidaritas Merah Putih (Solmet) itu juga mengatakan bahwa di dalam pesawat itu juga ada beberapa rekan bisnis Kaesang.

“Jadi, kami meyakini bahwa di sini tidak ada uang negara yang dipakai. Kami lihat dari foto dan video di dalam pesawat, bahwa di dalam pesawat bukan hanya Mas Kaesang dan Mbak Erina, tetapi ada partner bisnisnya," kata Silfester Matutina.

BACA JUGA: 3 Berita Artis Terheboh: Syahrini Hamil, Jet Pribadi Sandra Dewi Dipertanyakan

"Jadi, kemungkinan yang menyewa pesawat ini adalahnya partner bisnisnya, kemungkinan. Intinya, kami mendudukkan persoalan, ya kan, menjelaskan bahwa di sini tidak ada uang negara yang dipakai, atau bukan uang hasil korupsi, bukan uang hasil kejahatan," imbuh Silfester.

Lebih lanjut, dia menyampaikan bahwa pemakaian private jet sejatinya bukan hanya dilakukan Kaesang belaka.

BACA JUGA: Penjelasan Kuasa Hukum soal Jet Pribadi Sandra Dewi, Ternyata Sewaan

Menurutnya, tak sedikit orang di negeri ini juga menggunakan pesawat yang memiliki kecepatan tinggi itu.

"Banyak pengusaha, pengacara, artis, politisi yang memakai private jet karena saya tahu, saya dahulunya operator yang menyewakan private jet. Saya juga sering pakai private jet. Boleh atau tidak, pantas atau tidak pantas, tergantung penilaian masyarakat bagaimana," tutur dia.

Lantas dia menyebut bahwa banyak pengusaha yang menggunakan jet pribadi untuk urusan bisnis, ada tujuan tertentu.

"Kenapa pengusaha pakai jet, karena efisien waktu. Lalu juga prestise, jaga wibawa. Kalau bisnis, melakukan transaksi, image akan dipercaya orang kalau performa atau lifestyle nya terjaga," ungkapnya.

Penggunaan jet pribadi oleh Kaesang tersebut juga merembet ke Erina Gudono. Bahkan, tak sedikit yang menyerang ranah pribadi menantu Presiden Jokowi tersebut.

"Saya pikir, harus bijaksana. Mbak Erina tidak ikut kecimpung di politik. Kalau serang pribadi, ibaratnya mau ga, istri ikut diserang. Harus fair dan bijaksana," jelasnya.

Lantas apakah Relawan Solmet bakal turun tangan untuk melaporkan seseorang yang menyerang ranah pribadi, baik Erina maupun Kaesang?

"Enggak ya. Saya tahu Pak Jokowi, anak-anaknya, Ibu Iriana dihina, mereka gak pernah melaporkan. Intinya begitulah keluarga Pak Jokowi," kata Silfester. (ray/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler