Waktu Terbaik Minum Kopi tanpa Menggangu Tidur

Senin, 25 September 2017 – 22:53 WIB
Kopi hitam. Foto: Health

jpnn.com - Pecandu kopi sangat menyadari efek kafein yang memengaruhi fungsi seluruh tubuh.

Anda akan overdrive, namun konsumsi berlebih kopi pada akhirnya akan lebih berbahaya daripada makanan, terutama saat secangkir kopi mengganggu siklus tidur Anda.

BACA JUGA: Seperti ini Program Mentan jadikan Kopi Nomor Satu Dunia

Para ahli umumnya menyarankan agar Anda menjauh dari kafein dari enam sampai delapan jam sebelumnya.

"Kapan pun Anda minum kopi, hormon stres kortisol dirangsang dan menghalangi melatonin yang memengaruhi tidur Anda," kata ahli nutrisi klinik Physio Logic, Michelle Miller, MSACN, seperti dilansir laman Elitedaily, Minggu (24/9).

BACA JUGA: Indonesia Dominasi Kopi Ritel Dunia

Beri diri Anda enam sampai delapan jam tanpa kafein sebelum tidur. Jika Anda seseorang yang merasa sensitif terhadap kafein, maka tunggu selama 10-12 jam tanpa kafein sebelum tidur atau memilih kopi tanpa kafein.

Selalu minum kopi organik bila memungkinkan. Ini akan menyaring sistem tubuh Anda lebih efisien daripada merek komersial, sehingga Anda bisa menurunkannya lebih cepat.

BACA JUGA: Menteri Amran Bertekad Salip Vietnam soal Produksi Kopi

Dalam sebuah studi 2013 yang diterbitkan dalam Journal of Clinical Sleep Medicine, para ilmuwan dari Sleep Disorders & Research Center di Henry Ford Hospital dan Wayne State College of Medicine menemukan bahwa para peserta yang mengonsumsi 400 miligram (sekitar empat cangkir) kopi dari nol sampai enam jam sebelum tidur.

Selain ketidaknyamanan insomnia, kafein juga bisa mengacaukan jalur pencernaan Anda dengan meningkatkan jumlah asam di perut dan menyebabkan sakit maag.

Hal ini bahkan bisa mengganggu peredaran darah dan sistem pernapasan Anda karena akan meningkatkan tekanan darah.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... 3 Posisi ini Bisa Bikin Anda Nyenyak Tidur


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler