jpnn.com, JAKARTA - Calon Gubernur DKI Jakarta Ridwan Kamil menyebutkan akan memberikan subsidi bagi warga yang masih membeli air bersih menggunakan jeriken.
Menurut dia, biaya selisih lebih yang ditanggung mereka akan menjadi tanggung jawab pemerintah.
BACA JUGA: Sindir Pram-Rano di Debat, Ridwan Kamil Menyeret Nama Ahok
Hal itu diungkapkan dalam debat ketiga pasangan calon gubernur-calon wakil gubernur di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/11).
“Untuk wilayah yang belum ada pipanya, pasangan RIDO menawarkan inovasi jangka pendek berupa subsidi selisih harga PAM dan jeriken," ucap RK.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Janji Beri Bantuan Renovasi Rumah Rp 50 Juta hingga Rp 100 Juta
Menurut RK, harga air jeriken dan dari jaringan PAM bedanya bisa mencapai dua kali lipat.
Terlebih, jangkauan jaringan air bersih dari PAM Jaya di Jakarta sampai saat ini baru mencapai 67 persen.
BACA JUGA: Ridwan Kamil Sindir Pramono di Panggung Debat, Bawa-bawa Anies dan PDIP
"Banyak warga yang membeli air bersih di jeriken yang harganya mencapai dua kali lipat. Ini selisihnya akan kami subsidi sampai pipanya jadi. Pemerintah harus hadir, terutama bagi kelompok yang lemah,” kata dia.
Dia menjelaskan bahwa sebenarnya Jakarta sudah memiliki pasokan air baku yang cukup untuk seluruh wilayah.
Tugas Pemprov DKI melalui PAM Jaya mengelola untuk mengelola tersebut.
"Mantan menteri PUPR, Pak Basuki, pernah menyampaikan bahwa waduk Jatiluhur cukup untuk mensuplai air minum untuk Jakarta. Tinggal perlu pipanisasi, distribusi yang dimaksimalkan,” jelasnya.
Diketahui, debat ketiga menuju hari pencoblosan 27 November itu mengangkat tema Lingkungan Perkotaan dan Perubahan Iklim.
Terdapat enam subtema dalam debat ketiga ini, yakni penanganan banjir; penataan pemukiman; penurunan emisi dan polusi udara serta transisi energi terbarukan; pengelolaan sampah; ketersediaan air bersih; kota layak huni dan penataan ruang terbuka hijau. (mcr4/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi