Warga Mendengar Suara Keras Seperti Benda Jatuh, Heboh

Senin, 23 Mei 2022 – 13:55 WIB
Polisi lalu lintas melihat kondisi mobil yang terperosok ke dalam selokan di Jalan Pangeran Hidayat, Kota Gorontalo, Provinsi Gorontalo, Senin (23/05/2022). (ANTARA/Adiwinata Solihin)

jpnn.com, GORONTALO - Diduga sopir mengantuk, mobil menabrak pohon dan kemudian terperosok ke dalam selokan di Jalan Pangeran Hidayat, Kota Gorontalo, Senin siang.

Warga yang berada di sekitar lokasi kejadian mengaku mendengar suara seperti benda jatuh sebelum mobil tersebut masuk ke dalam selokan.

BACA JUGA: Seusai Beraudiensi dengan KemenPAN-RB, Guru Honorer Lulus PG PPPK Malah Lemas

Bagian depan, samping kanan, dan belakang mobil yang mengalami kecelakaan tersebut penyok.

Kaca di bagian depan, samping, dan belakang mobil itu rusak.

BACA JUGA: Najamuddin Tertangkap Basah Berduaan di Rumah Janda Cantik, Iqbal Asnan Marah

Orang tua pengemudi kendaraan itu, Anden Husain mengatakan bahwa anaknya mengaku mengantuk saat mengendarai mobil di Jalan Pangeran Hidayat.

"Sudah dalam selokan baru dia sadar," katanya.

Dia menjelaskan bahwa kecelakaan tunggal itu terjadi sekitar pukul 02.15 WITA, saat anaknya melakukan perjalanan pulang dari Pohuwato.

"Dia dari Pohuwato, mau ke kota, pulang ke rumah," kata Anden.

Menurut dia, anaknya dibawa ke rumah sakit untuk menjalani pemeriksaan kesehatan setelah kecelakaan, tetapi, sudah diperbolehkan pulang ke rumah. (antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler