Warga Rawajati Masih Tinggal di Bawah Fly Over

Minggu, 20 Januari 2013 – 14:01 WIB
Warga Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan yang untuk sementara mengungsi dan tinggal di bawah fly over Ciliwung, Minggu (20/1). Foto: Boy M Dharmadi/JPNN
JAKARTA - Nasib miris harus dijalani warga Rawajati, Kalibata, Jakarta Selatan.  Banjir yang merendam kawasan pemukiman membuat warga harus mengungsi. Bahkan, tak sedikit warga yang sudah berhari-hari harus tidur di  kolong jembatan layang Kalibata.

"Rumah kami habis semua, terpaksa ke sini," kata Lisa salah satu ibu rumah tangga, korban banjir saat ditemui Minggu (20/1).

Di bawah fly over yang melintang di atas Sungai Ciliwung itu kini menjadi tempat berteduh bagi banyak anak-anak, orang tua laki maupun perempuan. Mereka membawa serta barang-barang yang masih bisa diselamatkan.

Di bawah fly over itu pula mereka memasak, makan dan membentangkan tikar untuk tidur. "Rumah-rumah mulai Selasa kemarin sudah kelelep (tenggelam)," kata Bu Atun salah satu warga yang ditemui di lokasi.

Terlihat banyak sampah di Sungai Ciliwung yang berada di bawah jembatan Kalibata. Namun, arus tetap deras. (boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengelola Gedung UOB Pastikan Tak Ada Korban Lagi

Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler