Weda Mauve Hingga Raissa Anggiani Sukses Hibur Penggemar di High Light

Selasa, 06 Februari 2024 – 11:11 WIB
Konser musik bertajuk High Light sukses digelar di ON3 Senayan, Jakarta pada akhir pekan lalu. Foto: Dok. High Light

jpnn.com, JAKARTA - Konser musik bertajuk High Light sukses digelar di ON3 Senayan, Jakarta pada akhir pekan lalu.

Menariknya, panggung tersebut menghadirkan sederet musisi muda bertalenta yang mencuri perhatian belakangan ini.

BACA JUGA: Hadir di Grammy Awards 2024, Raisa Menuai Pujian

High Light dimeriahkan oleh Weda Mauve, Raissa Anggiani, Good Morning Everyone, Anastasia Ria, dan Gery Gany.

Weda Mauve merupakan solois yang layak disebut sebagai musisi yang eksploratif.

BACA JUGA: Rilis Mini Album 3[6]0, Base Jam Bawa Aura Positif

Di usia yang masih tergolong muda, dia telah menghadirkan beragam inisiatif yang patut diapresiasi. Salah satunya yakni perilisan debut album bertajuk Denial dalam format vinyl.

Raissa Anggiani belakangan ini menjadi perbincangan berkat lagu-lagunya yang magis.

BACA JUGA: My Life, Album Fenomenal Sherina Munaf Akhirnya Dirilis dalam Format Digital

Salah satu single miliknya yang berjudul Kau Rumahku sukses singgah di hati penikmat musik dan mencapai lebih dari 200 juta streams di Spotify.

Good Morning Everyone juga tampil memikat dalam konser High Light.

Band beranggotakan 5 orang yang berasal dari Semarang, Jawa Tengah ini telah eksis sejak 2008 dengan deretan karya luar biasa.

Beberapa judul lagu yang dibawakan Good Morning Everyone di antaranya Pengingat, Tunggu Aku, dan Istimewa.

Selanjutnya, Anastasia Ria juga mampu menarik perhatian penonton.

Dalam kesempatan tersebut, dia memperkenalkan mini album bertajuk 'Siklus' yang baru dirilis.

Gery Gany turut menjadi bagian dari konser High Light.

Duo musisi Gery Gany mempu menghibur, salah satunya lewat lagu legendaris Sesaat Kau Hadir.

Penampilan para musisi di High Light mampu memuaskan para penggemar dan menuai komentar positif.

 (ded/jpnn)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler