JAKARTA – The Western Union Company (WU) memperluasan kepemimpinannya dalam layanan pengiriman uang internasional maupun domestik di Indonesia, dengan penunjukkan lima agen baruIni berarti penambahan sebanyak 1.200 lokasi baru dan peningkatan jaringan Agen Western Union menjadi lebih dari 17 ribu
BACA JUGA: PTBA Catat Laba Rp2,32 Triliun
Randy Pangalila, Country Director Western Union Indonesia mengatakan, kesepakatan agen baru dengan Bank DKI, Bank Jateng, Bank Mestika Dharma, Uang Kita dan Andalusia Antar Benua akan memperkuat keberadaan Western Union di Jakarta, Jawa Tengah, Sumatera Utara dan di beberapa daerah pedesaan di Indonesia.
“Kesepakatan baru ini semakin memperkuat keberadaan Western Union di 33 provinsi di seluruh Indonesia, serta memberi lebih banyak kenyamanan serta pilihan lokasi bagi konsumen kami ketika menerima atau mengirim uang,” ujar Randy di Jakarta, Jumat (28/10)
Lokasi jaringan agen ini menjangkau seluruh penjuru Tanah Air sehingga memudahkan konsumen mengakses layanan pengiriman uang
BACA JUGA: Indeks Kembali Sentuh 3800
“Kami menyambut gembira bergabungnya lima organisasi terpercaya ini dengan Western Union
Dengan jaringan retail di seluruh Indonesia khususnya Jawa bakal makin mempermudah para konsumen Western Union di pedesaan yang jauh dari jangkauan untuk mengirim dan menerima uang lebih cepat melalui layanan Western Union
BACA JUGA: Pasang Syarat Calon Dirut PLN Harus Merakyat
“Western Union akan bekerja dengan para agen baru ini untuk mendukung bisnis mereka dalam menyediakan fasilitas layanan pengiriman uang berkualitas premium,” ungkapnya.Dari data Migration and Remittances Fact Book yang diterbitkan oleh World Bank, tenaga kerja internasional Indonesia tahun lalu tercatat mengirimkan USD 1 milyar kepada keluarganya di Indonesia(lum)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pertamina - PLN Sepakati Bangun Infrastruktur Gas
Redaktur : Tim Redaksi