WhatsApp Sedang Uji Fitur untuk Bagikan Status ke Gmail dan Facebook

Jumat, 28 Juni 2019 – 08:50 WIB
Tampilan Fitur baru di WhatsApp. Foto : The Verge

jpnn.com - WHATSAPP saat ini sedang menguji fitur baru yang bisa membagikan status di WhatsApp ke stories Facebook, Gmail atau Google Foto.

WhatsApp mengatakan, fitur baru ini hanya bisa digunakan oleh pengguna yang mengikuti program beta.

BACA JUGA: Pembaruan WhatsApp Tidak Bisa Lagi Simpan Foto Profil Orang lain

Nantinya pengguna dapat menikmati opsi baru tepat di bawah status WhatsApps mereka dan bisa dimanfaatkan untuk mem-posting status ke aplikasi yang sudah ditentukan.

BACA JUGA : Facebook, Instagram dan WhatsApp Resmi Ikut Jegal Huawei

BACA JUGA: Telegram Kritik WhatsApp Karena Punya Masalah Besar

Sebagai mana diketahui, WhatsApp Status merupakan fitur serupa dengan Instagram Stories.

Fitur itu memungkinkan pengguna memposting gambar teks dan video di profil dan akan hilang setelah dipublikasi dalam 24 jam.

BACA JUGA: WhatsApp Segera Lengkapi Fitur Blokir Grup Tidak Jelas

Seperti dilaporkan The Verge, Jumat (28/6), nantinya pengguna tak akan mendapatkan opsi untuk membagikan status WhatsApp secara otomatis ke layanan lain.

WhatsApp mengatakan, pihaknya ingin keputusan itu berada di pengguna sepenuhnya.

Meski ada tautan langsung untuk membagikan status WhatsApp ke Facebook, data ditransfer antar aplikasi di perangkat.

Namun pengguna juga bisa membagikannya ke layanan milik Facebook yang lain seperti Instagram.

BACA JUGA : Pembaruan WhatsApp Tidak Bisa Lagi Simpan Foto Profil Orang lain

WhatsApp kembali menjelaskan, kedua posting-an itu akan terpisah dalam sistem Facebook dan tidak ditautkan.

WhatsApp memang harus berhati-hati dalam menciptakan berbagai inovasi data dengan Facebook mengingat citra Facebook yang cukup buruk terkait praktik berbagai data.

Saat Facebook mengakusisi WhatsApp pada 2014 lalu, WhatsApp berjanji akan membagikan data pengguna dengan Facebook dan menyatakan aplikasinya itu akan berfungsi secara mandiri.

Praktik itu kemudian berubah pada 2016 ketika perusahaan mengatakan akan mulai berbagi data pengguna dengan Facebook.

Sejak saat itu, Facebook telah diberitahu oleh regulator Perancis dan Jerman untuk menghentikan praktik tersebut.

Pada 2017 raksasa media sosial itu didenda oleh Komisi Eropa sebesar $ 122 juta karena menyesatkan regulator terkait sejauh sejauh mana Facebook menautkan akun sebelum akuisisi. (mg9/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Pemilu, WhatsApp Punya Fitur untuk Menyaring Berita Hoaks


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler