jpnn.com, MUNCHEN - Gelandang serang timnas Italia Lorenzo Insigne berhasil menjadi pemain terbaik laga perempat final Euro 2020 antara Belgia melawan Italia.
Bermain di Allianz Arena, Munich, Sabtu (3/7) WIB, pemain Napoli ini berhasil membawa Gli Azzuri –julukan timnas Italia- menang dengan skor 2-1.
BACA JUGA: Dua Gol Cantik Bantu Italia Raih Kemenangan Atas Belgia
Di laga tersebut, Insigne berhasil menyarangkan satu gol cantik yang tak mampu dihalau kiper Belgia Thibaut Courtois untuk mengunci kemenangan Italia.
Berkat aksinya itu, Insigne tercatat sudah mengoleksi dua gol dalam turnamen ini.
BACA JUGA: Menang Lawan Belgia, Italia Ditunggu Spanyol di Semifinal
Selama 79 menit berada di lapangan, pemain berpostur mungil ini dinilai aktif membangun serangan timnya dari sisi kiri.
Beberapa kali tusukan Insigne mampu membuat lini belakang Belgia kewalahan. Total tiga peluang berhasil ia ciptakan dalam pertandingan ini.
Dari tiga tendangan yang dilepaskan Insigne, hanya satu yang off target, sedangkan dua tepat sarasan, di mana salah satunya berbuah gol.
Menurut Pengamat Teknis UEFA Willi Ruttensteiner, Insigne dinilai layak meraih pemain terbaik laga Belgia vs Italia karena ia melihat sang pemain menentukan hasil pertandingan dan beberapa kali mengirim umpan yang mengancam lawan.
“Dia menentukan permainan, memainkan operan yang brilian, menunjukkan kecerdasan sepakbola dan teknik level tertinggi," ungkap Ruttensteiner.
Dengan hasil ini, Italia lolos ke babak semifinal dan menantang Spanyol yang di laga sebelumnya berhasil menang atas Swiss lewat drama adu penalti.
Pertandingan antara Italia melawan Spanyol akan tersaji di Wembley, London, Selasa (6/7) WIB. (uefa/mcr16/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Muhammad Naufal