Wings Air Layani Rute Semarang-Lombok

Selasa, 27 Maret 2018 – 05:17 WIB
Pesawat Wings Air. Ilustrasi/Foto jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - Wings Air meresmikan rute perdana dari Bandar udara Internasional Ahmad Yani, Semarang menuju Bandar Udara Internasional Lombok, Lombok Praya (PP).

Capt. Redi Irawan, Operations Director of Wings Air mengatakan, penerbangan ini menjadi tonggak sejarah baru bagi Wings Air, karena sebagai airlines pertama dan dan satu-satunya yang melayani penerbangan harian dari Semarang ke Lombok.

BACA JUGA: 2 Hari Lagi, Wings Air Terbangi Semarang-Lombok

"Dari Jawa Tengah (Jateng) ke Nusa Tenggara Barat (NTB), sekarang semakin mudah dengan hadirnya penerbangan langsung. Semarang ke Lombok melengkapi pilihan penerbangan masyarakat Jateng. Semarang merupakan destinasi kedua, setelah Solo yang terhubung dengan Lombok Praya," tuturnya.

Untuk mengakomodir penerbangan harian tersebut, Wings Air mampu membawa 72 penumpang dengan pesawat bertipe ATR 72-500/ 600.

BACA JUGA: 6 Hari Lagi, Wings Air Hubungkan Solo Menuju Tasikmalaya

"Semarang ke Lombok dan sebaliknya, kini lebih dekat. Perjalanan akan ditempuh dalam waktu lebih 1 jam 45 menit. Untuk menikmati fasilitas penerbangan tersebut Wings Air menawarkan harga mulai dari Rp 800 ribu satu kali perjalanan," jelasnya.

Rute baru ini juga memberikan pilihan terbang lanjutan menuju beberapa destinasi di Indonesia. Dari Semarang menuju Lombok, para pelanggan bisa meneruskan perjalanan ke beberapa tujuan lainnya seperti Bima, Sumbawa, Makassar, Solo, Surabaya dan Jogja. Sedangkan dari Lombok menuju Semarang, pelanggan dapat memiliki alternatif dalam bepergian ke berbagai kota seperti Batam, Pontianak dan Pekanbaru.

BACA JUGA: Maskapai Lion Air Grup Alihkan Penerbangan dari dan ke Papua

“Wings Air telah menjawab dari tingginya permintaan wisatawan dari Semarang dan Lombok, yang didasari kemudahan mobilitas. Kami optimistis, rute ini akan mendukung program pemerintah dalam pengembangan wisata dalam negeri, sehingga berkontribusi dalam meramaikan kunjungan wisatawan nusantara serta wisatawan mancanegara," tambah Capt. Redi.(chi/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wings Air Terbangi Rute ke Miri


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Wings Air  

Terpopuler