jpnn.com - BANJARMASIN – Pihak swasta kini semakin punya peluang berinvestasi di bidang wisata di Kalimantan Selatan. Sebab, Pemprov Kalsel terus menjajaki rencana membuka kesempatan pada swasta berinvestasi di bidang pengelolaan Objek dan Daya tarik Wisata (ODTW).
Kepala Dinas Pemuda, Olah Raga, Kebudayaan, dan Pariwisata (Disporbupar) Kalsel Mohandas mengatakan, objek wisata yang akan dikomersilkan merupakan wisata unggulan yang dapat ditingkatkan melalui tata kelola atau Destination Management Organisation (DMO).
BACA JUGA: Banyak Pengusaha yang Tak Terapkan UMK dan UMP
“Bila diserahkan ke swasta maka saya yakin pengelolaannya akan lebih profesional. Bagaimanapun pemerintah tidak mungkin secara optimal mengelola sebuah objek wisata karena terbatasnya anggaran serta kemampuan dan kecukupan SDM,” ujar Mohandas pada Radar Banjarmasin, Sabtu (13/2).
Ia mengungkapkan, peran pemerintah lebih kepada menyiapkan infrastruktur, amenitas dan kebijakannya. “Oleh karena itu kami perlu membuka kesempatan kepada pihak swasta untuk berinvestasi di bidang ODTW di Kalsel,” tegas Mohandas. (hni/jos/jpnn)
BACA JUGA: 10.000 Siswa Turun ke Jalan Tolak Valentine Day
BACA JUGA: Truk Bandel, tak Hanya Dikempesi Bannya tapi...
BACA ARTIKEL LAINNYA... TPU Keputih Kebanjiran, Dua Jenazah Batal Dimakamkan
Redaktur : Tim Redaksi