PENGGEMAR Kuda Jingkrak di seluruh dunia boleh optimistis menantikan musim Formula 1 2011Mobil Ferrari F150th Italia merupakan yang paling mantap di tiga hari pertama uji coba di Jerez, Spanyol.
Mobil baru McLaren, MP4-26, mendapat sorotan terbanyak di Jerez karena desainnya yang paling unik
BACA JUGA: Moratti Balas Kritik Benitez
Michael "Schumi" Schumacher dan Mercedes GP dapat banyak perhatian di hari kedua uji coba, Jumat lalu (11/2), karena mencatat waktu terbaik hari itu.Namun kalau mau fair, pujian terbesar setelah tiga hari uji coba (hingga Sabtu kemarin, 12/2) harus ditujukan kepada Ferrari
BACA JUGA: Clijsters Ambil Alih Mahkota
Setelah tiga hari, mobil itu keliling jauh lebih banyak dari mobil-mobil lain.Di hari pertama, Felipe Massa mencatat waktu terbaik, mengelilingi sirkuit 4,428 km itu dalam waktu 1 menit dan 20,709 detik
Pada hari kedua, Schumi mencatat waktu terbaik untuk Mercedes GP, dengan 1 menit dan 20,352 detik
BACA JUGA: Tinggal Selangkah Lagi
Massa hanya kalah sedikit, 1 menit dan 20,413 detik (selisih hanya 0,061 detik)Bila Schumi keliling sampai 112 kali, Massa lebih hebat lagi, keliling sampai 116 lap.Kemarin, mobil Ferrari dipindahtangankan ke Fernando AlonsoLagi-lagi, pembalap Spanyol itu mengukuhkan kecepatan mobil F150th ItaliaPukul 10.55 waktu setempat, Alonso mencatat waktu 1 menit dan 20,493 detikMendekati rekor tercepat yang masih dipegang Schumi.
Memang, kecepatan itu diraih lewat simulasi kualifikasiKeluar pit, melaju cepat, lalu kembali masuk pitTapi tetap saja itu menunjukkan kehebatan Ferrari F150th ItaliaKarena yang lain masih kesulitan mencapai kisaran waktu setara.
Performa Alonso itu pun menghebohkan Sirkuit JerezKebetulan, kemarin ribuan orang memang memadati tribun sirkuitMaklum, mereka ingin melihat jagoan Spanyol, Alonso, tampil bersama mobil barunya.
Kehebohan penonton itu mendatangkan kesenangan sekaligus keluhanKesenangan disampaikan oleh para pembalap yang hadir, karena sirkuit jadi terasa "hidup" seperti saat akhir pekan lomba.
"Ini tes yang baik, ada bonus tampil di hadapan ribuan penggemar berat F1, dari segala generasiDari kakek-kakek Alonso sampai kecil-kecil Alonso," pesan Mark Webber, pembalap Red Bull-Renault asal Italia, lewat account Twitter-nya.
Keluhan datang dari para peliput, yang jumlahnya juga tidak sedikit untuk melaporkan perkembangan terbaru tim-tim menjelang musim 2011Kabarnya, ada wartawan yang butuh waktu 1,5 jam untuk menempuh jarak delapan kilometer, gara-gara jalan tol menuju sirkuit macet!
Para personel tim pun merasakan kemacetan itu"Banyak sekali penonton menikmati aksi (uji coba)Jalan tol menuju ke sirkuit macet totalTentu saja kebanyakan datang untuk menonton Alonso," tulis Toro Rosso-Ferrari, lewat account Twitter resmi tim.
Kecepatan Ferrari ini patut diperhatikan lagi pada hari terakhir uji coba Jerez, Minggu hari ini (13/2)Apakah ada tim yang bakal menyodok lagi ke atas" Juga patut ditunggu.
Pihak Ferrari sendiri tampaknya belum mau memikirkan kecepatan pesaingBenar-benar fokus pada diri sendiriMinimal, itulah yang disampaikan oleh Felipe Massa.
"Tentu saja kecepatan mobil selalu pentingTapi sekarang kami masih punya banyak hal yang harus dilakukan pada mobil sendiriUntuk mencapai yang kami inginkan di lomba pertama nanti, kami tak memperhatikan pesaing terlalu banyakKami harus selalu melihat apa yang kami lakukan sendiri, memperhatikan masalah-masalah yang harus kami atasi sendiriItu lebih penting saat ini," tandas Massa(azrul ananda)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggaran Gresik United Cair Besok
Redaktur : Tim Redaksi