jpnn.com - Deretan kendaraan Harley-Davidson kemungkinan besar akan segera ditanamkan paket supercharger.
Kabar tersebut menyusul pengumuman dokumen paten terkait rancangan supercharger Harley-Davidson.
BACA JUGA: Fitria: Dia Pamer Rumahnya, Perhiasan Berkilo-kilo, dan Mobil
Saat ini, kendaraan listrik, sportbike, dan penyempurnaan yang dikembangkan Harley tengah berhenti karena pabrikan mengalami kuartal penjualan terburuk.
Harley-Davidson juga mengungkapkan blueprint mereka mengenai topik pengembangan tersebut.
BACA JUGA: Penampakan Harley Davidson Milik Diego Maradona, Peleknya Pakai Bola Emas, Wow!
Paten HD yang tersebar memperlihatkan tata letak supercharger dan bagaimana caranya untuk mengintegrasikan hal tersebut ke dalam jajaran sepeda motor Big Twin milik mereka.
Namun, perlu diingat bahwa belum tentu sepeda motor dengan pengaplikasian paten ini akan terlihat dalam waktu dekat.
BACA JUGA: Pagi-Pagi, Tetangga Diusik Bau Amis Darah, Setelah Pintu Rumah Didobrak, Ternyata
HD pun dikabarkan oleh Web Bike World tengah berada di persimpangan untuk menentukan akankah teknologi itu disisipkan untuk menciptakan emisi yang lebih baik atau untuk kepentingan tenaga sepeda motor.
Pemeriksaan ketat telah dilakukan pihak Harley-Davidson dan jika dilihat dari demografi pengendara HD, nampaknya saat ini torsi dan angka tenaga motor masih menjadi highlight. (rdo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha