jpnn.com, MAGETAN - Renovasi rumah dinas Sekda Magetan, Jatim mendapat sorotan dari kalangan DPRD Magetan.
Ketua DPRD Karmini menilai, anggaran renovasi sebesar Rp 1,1 miliar terlalu mahal. Apalagi anggaran itu dari APBD Magetan
BACA JUGA: Dua Bocah Uji Nyali, Mencuri di Rumah Anggota TNI
"Biaya itu untuk renovasi bukan untuk membangun rumah dinas baru. Itu tinggi sekali biayanya," tegas Karmini.
Meskipun begitu, politikus PDIP tersebut tidak mempersoalkan jika misalnya nanti rumah dinas itu bakal ditempati wakil bupati yang baru, Nanik Endang Rusminiarti.
BACA JUGA: Berita Terbaru Polemik THR PNS, Ini Data Kemendagri
"Karena bagaimana pun itu merupakan aset pemerintah," imbuhnya.
Diketahui, tahun ini Pemkab Magetan menganggarkan dana sebesar Rp 1,1 miliar untuk renovasi rumah Sekda.
BACA JUGA: Bu Risma Tolak THR PNS, Ketua DPRD: Jangan buat Sensasi
Rumah dinas ini sudah lama tidak ditempati, sejak mantan Sekda Magetan, Abdul Aziz, menjadi terdakwa kasus korupsi KIR pada 2013 lalu. (pul/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Komentar Tajam Prof Ryaas Rasyid soal Polemik THR PNS, Jleb!
Redaktur & Reporter : Natalia