Wu Minxia Sabet Lima Emas Beruntun

Minggu, 17 Juli 2011 – 14:14 WIB
SHANGHAI - Tiongkok terus memberikan sinyal ancaman pada apara pesaingnya di kejuaraan Dunia Akuatik 2011Hari pertama ajang yang berlangsung di Shanghai itu berlangsung positif bagi tuan rumah

BACA JUGA: Putaran II LPI, Hermansyah Gabung Solo FC

Satu-satunya emas yang diperebutkan menjadi milik Negeri Panda, julukan Tiongkok, kemarin (16/7).

Satu emas tersebut berasal dari final loncat indah nomor sinkronisasi 3 meter
Pasangan Tiongkok Wu Minxia dan He Zi mengungguli sebelas peserta lainnya

BACA JUGA: SFC Minati Aldo-Kenji

Wu dan Zi mengoleksi 356,40 poin yang tak mampu dikejar para pesaingnya hingga akhir.

Bagi Wu, yang kini berusia 25 tahun, emas tersebut adalah yang kelima secara beruntun
Semuanya berasal dari nomor yang sama

BACA JUGA: Bangga Dipuji Lionel Messi

Medali emas pertamanya diraih saat Kejuaraan Dunia Akuatik 2001 atau sepuluh tahun lalu, di Fukuoka, JepangSaat itu, dia berpasangan dengan Gu Jingjing yang kini sudah pensiun.

"Semua terasa makin berat saat iniTapi, semangat saya untuk memberikan yang terbaik masih sangat besarTak terasa, yang pertama kali sudah sepuluh tahun berlalu," ujar Wu yang meraih emas pertamanya di usia 15 tahun.

Tiongkok, memang mendominasi nomor sinkronisasi papan 3 meter sejak mulai diperlombakan dalam Kejuaraan Dunia Akuatik 1999Persaingan justru ada di peringkat keduaTahun ini, medali perak menjadi milik Kanada yang mengandalkan Emilie Heymans dan Jennifer Abel.

Pasangan Heyman dan Abel mendapatkan total 313,50 poinSementara peringkat ketiga ditempati duo Australia Anabelle Smith dan Sharleen Stratton dengan 306,90 poin.

Keunggulan Wu dan Zi sudah terlihat sejak babak kualifikasiMereka mampu mengumpulkan 324,90 poinTiga lompatan terakhir mereka mendapatkan 70 poin.

Penentuan medali emas mereka lakukan dengan eleganDi lompatan terakhir, mereka mendapatkan 83,70 poinKepastian tersebut mendapatkan sambutan gegap gempita dari para pendukung tuan rumah yang menyesaki Shanghai Oriental Sports Center.

"Sebuah perasaan yang hebat, karena kami dikelilingi para pendukung yang hebatMemberikan kebanggan pada negara dan mempersembahkannya untuk semua yang ada di sini," ucap Wu.

Selain dari loncat indah, hari ini (17/7), emas juga akan diperebutkan di senam indahSementara nomor renang baru akan menjalani pertandingan pekan depanSebanyak 40 emas akan diperebutkan hanya di nomor renang(ady/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jaya Siap Arsiteki Persik LPI


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler