Wuling Tambah Dealer di Surabaya Menjadi 5 Unit

Sabtu, 16 Maret 2019 – 15:16 WIB
Ilustrasi Wuling Almaz di dealer Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya. Foto: Ist

jpnn.com, SURABAYA - Wuling Motors terus memperkuat komitmennya dalam perluasan jaringan dealer di Indonesia, melalui peresmian Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya, berkonsep layanan 3S (Sales, Aftersales dan Spare part).

Dealer baru tersebut di bawah kendali PT Berkat Langgeng Sukses Sejati. Outlet beralamat di Jalan Basuki Rahmat No. 86, Tegalsari, Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya, Jawa Timur.

BACA JUGA: Berebut Kue MPV, Nissan, Mitsubishi, Toyota, Suzuki dan Wuling Adu Kekuatan Jaringan

BACA JUGA: Kenalkan SUV Almaz, Wuling Genjot Perluasan Dealer Tahun Ini

“Peresmian diler Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya ini merupakan perwujudan dari semangat Drive For A Better Life untuk masyarakat Indonesia. Kami harap dengan kehadiran outlet bisa mempermudah konsumen di Surabaya dan sekitarnya untuk memiliki ataupun memperoleh layanan servis dan suku cadang produk Wuling,” kata Sales Operation Director Wuling Motors Yedi Yunadi Sondy.

BACA JUGA: Laris Manis, Antrian Wuling Almaz Cuma Sebulan

Berdiri di atas lahan 1.500 meter persegi, dealer Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya memili area showroom berkapasitas 6 unit lini produk Wuling, beserta ruang tunggu yang modern dan nyaman.

Adapun untuk layanan purnajual, dealer yang beroperasi dari Senin hingga Jumat, pukul 08.30-19.00; Sabtu, pukul 08.30-15.00; serta Minggu, pukul 09.00-15.00, ini menyediakan area service dengan 4 unit service bay, serta dilengkapi ruang tunggu servis yang nyaman dan fasilitas Wuling Mobile Service (WMS).

BACA JUGA: Wuling Almaz Lanjutkan Misinya ke 4 Provinsi Berbeda, Berikut Daftar Harganya!

Dengan kehadiran Wuling BLESS Basuki Rahmat Surabaya ini menambah jaringan Wuling menjadi lima dealer yang beroperasi di Surabaya dan sekitarnya. (mg8/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Test Drive Wuling Almaz: Eksplorasi Sistem Multimedia dan Kepraktisan Kabin (Hari ke-2)


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler