Yakin Ganjar Bisa Membawa Perubahan untuk Radio dan TV Daerah

Rabu, 08 September 2021 – 18:47 WIB
Pertemuan Gubernur Ganjar Pranowo dengan para pengurus Indonesiapersada.id. Foto: IG @ganjarpranowo

jpnn.com, SEMARANG - Semangat para pegiat radio TV publik daerah makin menggebu setelah Ganjar Pranowo terpilih sebagai ketua umum persatuan radio TV publik daerah seluruh Indonesia (Indonesiapersada.id). 

Para pegiat itu optimistis, Ganjar mampu menjadikan radio dan TV daerah semakin hidup dan diminati publik.

BACA JUGA: Mobil Ganjar Pranowo Berhenti di Pinggir Jalan, Dia Menghampiri Pria Ini

Hal itu disampaikan Ketua Harian Indonesiapersada.id, Syaifudin Ahmad saat bertemu Ganjar di rumah dinas Puri Gedeh Kota Semarang.

Syaifudin mengatakan di bawah komando Ganjar, maka organisasi itu bisa menjadi lebih kekinian.

BACA JUGA: Ganjar Minta Orang Tua terlibat Dalam Pelaksanaan PTM Terbatas

"Ide-ide Pak Ganjar sangat brilian. Gayanya yang milenial tentu bisa membangkitkan identitas radio dan TV publik daerah semakin eksis dan digemari oleh generasi masa kini," ucapnya.

Hal senada disampaikan salah satu pelaku radio daerah Suara Sidoharjo, Aris Widoyoko. Aris meyakini radio dan TV publik daerah akan lebih hidup kedepannya.

BACA JUGA: Kunjungi Gudang Tembakau, Ganjar: Kok Masih Kosong?

"Mas Ganjar tokoh yang tepat. Dia banyak insight (pandangan) yang menarik dan membuat energi kami terangkat. Kami yakin beliau mampu mengubah kondisi saat ini dan semakin membuat semangat para pegiat radio dan TV daerah tumbuh," katanya.

Ganjar dinilai sosok pemimpin yang egaliter dan tidak kaku. Ide-idenya sangat menarik yang bisa dieksekusi dengan cepat tanpa prosedur birokrasi yang rumit.

"Organisasi ini pasti bisa lebih maju. Dengan gaya beliau saja, itu bisa berdampak pada kami. Saya melihat sisi positif melihat Mas Ganjar memimpin organisasi ini," ucapnya.

Sementara itu, Ganjar mengatakan bahwa Indonesiapersada.id memiliki banyak potensi. Namun, potensi itu masih terpendam dan harus digali lagi.

"Apa yang tidak menarik dari lembaga ini, ya program siaran yang tidak mengikuti kondisi sekarang. Kita harus rombak, sekarang radio dan TV daerah harus lebih menarik sehingga disukai masyarakat. Meskipun tidak boleh meninggalkan fungsi utamanya sebagai penyebar informasi ke publik," ucapnya.

Paradigma masyarakat tentang radio dan TV daerah saat ini harus diubah. Lembaga itu harus menyesuaikan diri dengan pendengar dan penonton di masa saat ini.

"Programnya harus nge-pop, jangan kaku. Selama ini kan isinya hanya pidato pejabat. Ya memang ada beberapa yang harus dibenahi, termasuk kita harus mem- branding lembaga ini agar semakin menarik," sambung Ganjar.

Pandangan Ganjar itu disepakati oleh para pengurus Indonesiapersada.id. Mereka menyatakan siap maju bersama Ganjar.

Ide-ide dan program yang disiapkan akan didukung penuh, termasuk me- rebranding Indonesiapersada.id menjadi lebih populer dan kekinian.

"Tentu kami sangat sepakat, karena persepsi publik selama ini radio dan TV daerah itu ya tidak menarik. Hanya pencitraan saja. Maka memang harus di rebranding, tapi tidak hanya namanya, melainkan bicara konten, delivery (pengemasan) dan mendesainnya. Jadi _rebranding_nya harus holistik," kata Aris. (flo/jpnn)


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler