Yamaha MX King 150 dan Gear 125 Tampil Lebih Segar, Sebegini Harganya

Sabtu, 12 Maret 2022 – 02:01 WIB
Yamaha MX King 150. Foto: Yamaha

jpnn.com, JAKARTA - Yamaha memperbarui dua motor di kelas berbeda, yakni MX King 150 di kelas moped sport dan Gear 125 di kelas skutik.

MX King 150 tampil berbeda dengan tiga warna baru meliputi cyan, red, dan blue.

BACA JUGA: Yamaha Beri Peluang Toprak Razgatlioglu Jajal YZR-M1, Pindah ke MotoGP?

"Yamaha menghadirkan tiga warna baru di MX King 150 demi mempertegas karakter sporty dan agresif," kata Manager Public Relations, YRA and Community PT YIMM Antonius Widiantoro, dalam siaran pers, Sabtu.

Perpaduan warna cyan dan hitam pada MX King 150 membuat motor itu terlihat berbeda, terutama pada bagian depan, pelek, dan cowling samping, sedangkan area lainnya dominan hitam.

BACA JUGA: Ditabrak Truk, Mobil Xenia Rusak Parah, Ada 8 Orang

Terdapat pula grafis garis-garis tajam bersama tulisan MX berukuran besar.

Sementara itu, ada juga pilihan MX King 150 berkelir merah yang dikombinasikan dengan abu-abu di bagian depan.

BACA JUGA: Polisi Akhirnya Menangkap Pembuang Bayi di Tumpukan Batu Bata, Ternyata Oknum

Pilihan ketiga, yakni MX King 150 yang menonjolkan aura racing dengan pelek biru.

MX King 150 dengan warna baru dipasarkan seharga Rp 24.960.000 on the road Jakarta.

Yamaha Gear 125

Model kedua yang mendapat pembaruan ialah Gear 125.

Yamaha menyediakan lima pilihan warna baru, seperti metallic cyan, metallic white (kombinasi putih grafis biru tua dan kuning), metallic red (merah dengan grafis biru), matte olive (hijau olive), dan metallic black (hitam dengan grafis kuning).

“Tahun 2022 menjadi tahun pertama Yamaha Gear 125 mendapat sentuhan warna baru. Terinspirasi dari perkembangan tren masa kini, Yamaha menghadirkan perpaduan warna baru yang unik dengan grafis yang lebih modern," tambah Antonius.

Yamaha Gear 125 dijual seharga Rp 17.250.000, dan untuk varian Gear S Rp 18.000.000. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Yamaha Nmax 155 Hadir dengan Pilihan Warna Baru, Harganya Naik?


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler